14 Pencari Suaka Dirujuk ke Rumah Sakit Siloam
Onlinekoe.com, JAKARTA – Sebanyak 14 orang pencari suaka di bawa ke rumah sakit Siloam pada Jumat malam, 26 Juli 2019, Sebelumnya koordinator bakti sosial dari RS Siloam, dokter Venderia mengatakan dari hasil kegiatan bakti sosial hari ini sebanyak 30 orang yang harus di rujuk.
“Yang emergency banget untuk di rujuk malam ini sebenarnya satu orang, tapi kami punya list sebanyak 30 orang,” ujarnya di pengungsian, Jumat, 26 Juli 2019.
Awak media melihat pada Jumat malam dari list pencari suaka yang di bawa kerumah sakit sebanyak 14 orang, Adapun yang di bawa kerumah sakit terdiri dari orang tua, dewasa, anak-anak dan balita.
“Dirujuk karena hipertensi dan badannya mati sebelah, usia 50an dari Afganistan, Sedangkan balita usia dua bulan karena dehidrasi berat,” ujarnya.
Dokter Ria menyebut kegiatan bakti sosial dari RS Siloam merupakan bentuk kerja sama yang dilakukan bersama kementerian Kesehatan dan Dinas Kesehatan DKI Jakarta. Dari kegiatan bakti sosial yang dilakukan hari ini RS Siloam berhasil melakukan screaning sebanyak 870 orang.
“Kami melakukan bakti sosial karena klinik Siloam berada di lingkungan Daan Mogot, ini sebagai bentuk kepedulian kepada pencari suaka,” ucapnya.
kegiatan bakti sosial dari pagi hingga sore RS Siloam menurunkan sebanyak 50 petugas kesehatan yang terdiri dari 10 dokter, 20 perawat, 10 apoteker, dan 10 registrasi. ( Ls).