Ditbinmas Polda Kepri Sinergi Bersama Seluruh Pendeta Kota Batam Jelang Pilkada
Batam – Ditbinmas Polda Kepri menggelar acara tatap muka bersama seluruh Pendeta Kota Batam. Acara ini dilaksanakan di Ballroom Hotel Pasific Batam, dengan mengusung tema “Membangun Partisipasi Masyarakat dalam Mensukseskan Pilkada Serentak Tahun 2024 yang Aman, Damai, Kondusif, Santun, dan Berintegritas”. Rabu (23/10/2024).
Acara tersebut turut dihadiri oleh Dirbinmas Polda Kepri Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, Plt. Kasubdit Binpolmas AKP Zainur, serta anggota Subdit Binpolmas Polda Kepri serta Para pendeta Kota Batam.
Dirbinmas Polda Kepulauan Riau, Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, dalam penyampaian materinya menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga suasana Pilkada yang berlangsung aman dan damai. Ia menjelaskan bahwa sebagai tokoh agama, pendeta memiliki peranan strategis dalam memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta berperilaku santun dan berintegritas selama proses Pilkada 2024. “Pendeta dapat menjadi jembatan komunikasi antara masyarakat dan pihak kepolisian, sehingga pesan-pesan positif mengenai keamanan dapat tersampaikan dengan baik,” ujarnya. Dengan demikian, diharapkan masyarakat semakin sadar akan tanggung jawabnya dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Lebih lanjut, Dirbinmas Polda Kepulauan Riau, Kombes. Pol. Wawan Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si, juga memberikan himbauan kepada semua pihak untuk aktif menjaga kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang pelaksanaan pemilukada 2024. “Mari kita bersinergi, menjaga kerukunan, dan menciptakan suasana kondusif sehingga pemilukada dapat berjalan dengan baik tanpa adanya gangguan,” tegasnya. Ia mengingatkan bahwa keamanan bukan hanya tugas aparat penegak hukum, tetapi juga merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat. Dengan adanya kolaborasi antara masyarakat dan pihak kepolisian, diharapkan akan terbentuk suasana yang aman dan damai, menjelang dan selama proses pemilihan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya peran serta mereka dalam proses demokrasi dan pemilihan umum. Melalui dialog yang konstruktif antara Polda Kepri dan pendeta Kota Batam, diharapkan akan muncul rasa tanggung jawab dalam menjaga keamanan lingkungan. Dengan semangat kebersamaan dan integritas, diharapkan Pilkada 2024 yang akan digelar nantinya dapat berlangsung dengan aman, damai, dan penuh partisipasi aktif dari masyarakat.
Terakhir, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H. M.Si., menambahkan “Mari kita sukseskan Pilkada 2024 yang tinggal 34 hari lagi dan jangan mudah percaya dengan berita yang tidak benar atau Hoax guna menjaga situasi Kamtibmas menjelang pemilu menjadi aman dan kondusif. Untuk masyarakat yang ingin mengadukan modus penipuan tersebut dapat menghubungi Call Center Polisi 110 atau Unduh Aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store.” himbau Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si.