Beranda Kepulauan Riau Tanjungpinang Polresta Tanjungpinang Amankan Peringatan Hari Jadi Ke-23 Provinsi Kepri

Polresta Tanjungpinang Amankan Peringatan Hari Jadi Ke-23 Provinsi Kepri

Tanjungpinang, 24 September 2025 – Polresta Tanjungpinang melaksanakan pengamanan penuh untuk kegiatan Peringatan Hari Jadi Ke-23 Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang digelar pada Rabu (24/9).

Pengamanan ini melibatkan personel dari berbagai satuan yang ditempatkan di beberapa titik vital, guna memastikan jalannya acara berlangsung dengan aman dan tertib.

Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi Provinsi Kepri yang ke-23 ini mencakup sejumlah acara penting, di antaranya upacara resmi di Gedung Daerah Provinsi Kepri, ziarah makam pahlawan di Taman Makam Pahlawan Pusara Bhakti Kota Tanjungpinang, serta rapat paripurna DPRD Provinsi Kepri.

Upacara dan acara lainnya dihadiri oleh berbagai pejabat tinggi, termasuk Gubernur Provinsi Kepri, Kapolda Kepri, Danrem 033 WP, Koarmada 1, Kejaksaan Tinggi Kepri, Wakil Gubernur Kepri, Kepala BIN Daerah Kepri, Ketua LAM Provinsi Kepri, serta Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol. Hamam Wahyudi, bersama tamu undangan lainnya.

Kombes Pol. Hamam Wahyudi, S.H., S.I.K., M.H., Kapolresta Tanjungpinang, menjelaskan bahwa pihaknya telah menyiapkan pengamanan maksimal sepanjang acara berlangsung. “Kami sudah siagakan personel untuk pengamanan, terutama di Gedung Daerah dan Taman Makam Pahlawan Pusara Bhakti. Pengamanan ini bertujuan agar acara dapat berlangsung dengan aman dan khidmat,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta juga memastikan bahwa lalu lintas di sepanjang rute kegiatan tetap berjalan normal tanpa adanya pengalihan arus. “Untuk rute jalan protokol tidak ada perubahan, tetapi personel tetap siaga untuk mengatur lalu lintas dan memastikan keamanan,” tambahnya.

Kombes Pol. Hamam Wahyudi juga menekankan komitmen Polresta Tanjungpinang dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama pada peringatan Hari Jadi Provinsi Kepri ke-23 ini. “Melalui kegiatan ini, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan publik, mengevaluasi kinerja organisasi, dan menjaga kamtibmas di Kota Tanjungpinang,” pungkasnya.

Peringatan Hari Jadi Provinsi Kepri ke-23 yang berlangsung lancar ini, diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan antar masyarakat dan pemerintah, serta menjadi momentum untuk terus maju dan berkembang.

Jurnalis: Anwar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini