Beranda Kepulauan Riau Bintan Demokrat Bintan Gelar Rakercab, Perkuat Konsolidasi – Restrukturisasi Organisasi

Demokrat Bintan Gelar Rakercab, Perkuat Konsolidasi – Restrukturisasi Organisasi

BINTAN — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Bintan menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) pada Minggu, 12 Oktober 2025, di Sekretariat DPC Partai Demokrat Bintan. Kegiatan ini menjadi bagian penting dari upaya Partai Demokrat dalam memperkuat konsolidasi dan melakukan restrukturisasi organisasi di seluruh tingkatan, sejalan dengan instruksi Ketua Umum Partai Demokrat, Dr. H Agus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A (AHY).

Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris DPD Partai Demokrat Kepulauan Riau, Remon, S.IP., M.Si., yang mewakili Ketua DPD Demokrat Kepri, Aneng, serta didampingi Direktur Eksekutif DPD Demokrat Kepri, Muhammad Jamal, dan Wakil Bendahara DPD Demokrat Kepri, Syamsuri.

Dalam arahannya, Remon menyampaikan salam dari Ketua DPD Demokrat Kepri, Aneng, yang berhalangan hadir karena agenda pemerintahan sebagai Bupati Kepulauan Anambas. Ia menegaskan bahwa Partai Demokrat di bawah kepemimpinan AHY tengah memasuki fase penting dalam memperkuat struktur dan memperbarui sistem kerja organisasi di seluruh daerah.

> “Kita sedang berada di timeline untuk memperbaiki dan memperkuat struktur internal partai hingga ke akar rumput. Di tingkat DPD, kami sudah mengajukan restrukturisasi kepengurusan, dan diharapkan DPC segera melakukan penyesuaian agar langkah konsolidasi berjalan seirama,” ujar Remon.

Ia juga menekankan pentingnya ketegasan dan langkah cepat dalam menjaga efektivitas organisasi. Bila terdapat pengurus di tingkat kecamatan (DPAC) yang tidak aktif, DPC diminta segera menunjuk pelaksana tugas (Plt) agar mesin partai tetap bergerak dinamis.

> “Struktur harus hidup dan bergerak. Jangan biarkan organisasi berhenti hanya karena ada yang tidak aktif. Kita butuh kader yang mau bekerja, bukan hanya duduk di struktur,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bintan, H. Zulkifli, S.Pd, menyampaikan apresiasi atas dukungan dan perhatian penuh dari DPD Demokrat Kepri. Ia menyatakan bahwa Demokrat Bintan siap menjalankan arahan restrukturisasi dan memperkuat jaringan organisasi hingga ke tingkat ranting.

> “Kami di Bintan siap melaksanakan seluruh arahan DPD dan DPP. Rakercab ini menjadi momentum penting untuk menyatukan langkah, memperkuat barisan, dan memastikan Demokrat hadir lebih dekat dengan masyarakat,” kata H. Zulkifli.

Rakercab Demokrat Bintan berlangsung dengan suasana penuh semangat dan kekeluargaan. Para peserta aktif berdiskusi terkait evaluasi kinerja, penyusunan program kerja, hingga strategi penguatan mesin partai menuju tahun-tahun politik mendatang.

Langkah konsolidasi ini merupakan bagian dari gerakan nasional “Perubahan dan Perbaikan” yang digagas AHY untuk membangun partai yang modern, berintegritas, dan berorientasi pada kesejahteraan rakyat.

Partai Demokrat menegaskan komitmennya untuk terus hadir sebagai kekuatan politik yang bersih, rasional, dan berpihak kepada kepentingan masyarakat.

Jurnalis: Anwar
Sumber: Muhammad Jamal, DE DPD PD KEPRI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini