Ragam

Kondisi Jalan Nasional Perbatasan Solok dan Solok Selatan Banyak yang Berlobang

Onlinekoe.com, Solsel – Tampaknya kondisi jalan berstatus milik jalan Nasional dari Lubuk Selasih Solok Selatan Sumatera Barat hingga Kerinci Jambi yang berada di perbatasan antara Kabupaten Solok dan Kabupaten Solok Selatan banyaknya lobang dijalan.

“Kita melihat dibeberapa titik rawan adanya pergerakan dan pergeseran tanah yang rawan terban dan banyaknya lobang di jalan,”ujar Ria Safitri yang berprofesi seorang Apoteker di Muaro Labuh, Selasa, 11 Mei 2019.

Menurut Ria Safitri, kondisi jalan yang rusak berat kami masyarakat
meminta penjelasan atas perbaikan jalan nasional tersebut.

“Kami berharap kepada pihak terkait untuk menyelesaikan persoalan ini dengan segera diperbaiki,”ujarnya.

Dijelaskannya, jalan Nasional ini banyak dilalui pejabat daerah setempat, pelajar, mahasiswa dan pekerja.

“Mungkin perlu rambu larangan bagi kendaraan untuk kendaraan berat dan penambangan pasir diduga ilegal sepanjang jalan Nasional tersebut yang masih di daerah Kabupaten Solok yang cukup marak,”ujarnya.

Secara terpisah, media ini telah melakukan konfirmasi dan klarifikasi kepada Balai Pelaksanaan Jalan Nasional wilayah III Padang namun hingga berita ini tayang belum menemukan hasil.(007)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *