Ragam

Polres Aceh Utara Baksos Bedah Rumah dan Bagikan Sembako

Onlinekoe.com, Aceh Utara – Puluhan personel Polres Aceh Utara bersama para Rider Komunitas Trail dipimpin langsung Kapolres Aceh Utara, Kamis (27/6/2019) kembali menggelar bakti sosial bedah rumah dan bagi-bagi sembako bagi masyarakat miskin.

Diketahui 200 paket sembako diangkut menggunakan dua unit Double cabin disalurkan bagi beberapa warga ke Kecamatan Lhoksukon, Cot Girek, dan Pirak Timu.

Kapolres Aceh Utara AKBP Ian Rizkian Milyardin melalui ksb Humas AKP M Jafaruddin mengatakan bakti sosial yang dilakukan merupakan rangkaian dari kegiatan peringatan hari Bhayangkara ke-73.

“Penyaluran sembako dilakukan di Gampong Meunasah Rawa Kecamatan Lhoksukon, dilanjutkan bedah rumah di Gampong Meunasah Ara Kecamatan Cot Girek.” ujarnya.

Ia menambahkan, Bedah Rumah kali ini diperuntukkan untuk keluarga Herman (40) dengan dana yang terkumpul dari Personel Polres Aceh Utara.

“Terakhir, penyaluran sembako dilanjutkan hingga ke Kecamatan Pirak Timu.” ujar Kasubag. Humas.

Kegiatan sosial kali ini, juga menjadi ajang Sosialisasi bagi untuk menginformasikan kepada masyarakat, bahwa dalam waktu dekat jalan desanya nanti akan menjadi jalur event Trail tingkat Nasional.

“Ada event trail pada tanggal 6 Juli mendatang, jadi jalur yang kita lalui hari ini merupakan jalur yang dipakai di event trail tersebut, hal ini juga yang turut disampaikan kepada warga.” pungkasnya. (Mhd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *