Beranda Ragam Tingkatkan Pendidikan Anak, Pemerintah Desa Embacang Baru Bangun PAUD

Tingkatkan Pendidikan Anak, Pemerintah Desa Embacang Baru Bangun PAUD

Onlinekoe.com, Muratara – Sebagai upaya meningkatkan Pendidikan Anak Usia Dini ( PAUD ), kepala desa Embacang Baru Irwansyah Bangun Gedung PAUD/TK diatas lahan yang telah dihibahkannya dengan manfaatkan Dana Desa Tahun 2018.

Berdasarkan tinjauan onlinekoe.com sabtu ( 5/10/19 ), dengan biaya Rp. 349.000.000 tersebut ditempatkan didusun 6 Desa Embacang Baru Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara ( Muratara ) dengan luas bangunan 17 x 8 m yang terdiri dari Tiga Lokal dan Dua WC pembangunan sudah mencapai 99%.

“Salah satu yang kami bangun dengan dana yang masuk didesa Embacang Baru yakni gedung PAUD/TK yang ada didusun 6,” kata Irwansyah Kades Embacang Baru kepada sumaterapost.co

Diakuinya, pembangunan gedung PAUD/TK menurutnya sangat penting agar anak-anak yang merupakan generasi penerus bangsa dapat pendidikan yang layak. Begitu juga dengan PAUD yang tidak kalah pentingnya.

Irwansyah berharap agar minat orang tua untuk menyekolahkan anaknya ke PAUD meningkat, mengingat kondisi bangunan juga sangat mendukung.

“Bangunan tersebut juga menggunakan konsep yang bersahabat dengan anak, Baik ruangan maupun lingkungannya,” ucap Kades.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini