Pemprov Lampung Gelar Rapat Persiapan HUT Lampung Ke-56
Onlinekoe.com, Bandar Lampung – Pemerintah Provinsi Lampung Menggelar Rapat Persiapan Hari Jadi Provinsi Lampung yang ke-56, di Ruang Sungkai Balai Keratun, Senin (10/02).
Rapat yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto tersebut dihadiri secara langsung oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan para staf ahli serta instansi terkait lainnya.
Dalam rapat tersebut Fahrizal Darminto menyatakan bahwa dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-56 Provinsi Lampung yang rencananya akan dilaksanakan pada 18 Maret 2020 mendatang, diperlukan persiapan yang matang agar kegiatan tersebut dapat berjalan tertib, sukses dan lancar serta terkoordinasi.
“Pada peringatan kali ini perlu dipersiapkan berbagai macam aspek kegiatan untuk memeriahkannya. Adapun beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan, diantaranya adalah pengobatan dan pelayanan KB gratis, jalan sehat dan senam lampung berjaya, pertandingan bola voli, donor darah, pertandingan futsal dan tenis meja, upacara hari jadi Provinsi Lampung, upacara ziarah makam, sidang paripurna DPRD Provinsi Lampung, bazar, malam syukuran, hiburan dan pesta rakyat, bakti sosial serta kegiatan lain yang akan di tetapkan kemudian,” paparnya.
Sementara itu Gubernur Lampung Arinal Djunaidi berharap agar semua kalangan masyarakat dapat berpartisipasi memeriahkan acara hari jadi Provinsi Lampung yang ke-56 mendatang.
“Harapan saya semua kalangan masyarakat dapat turut serta berpartisipasi memeriahkan acara ini. Saya juga berharap Polri dan TNI dapat turut mengamankan kegiatan tersebut agar dapat berjalan dengan lancar,” ungkapnya. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung)