Kerja TMMD, Sempat Ajarkan Wasbang ke Anak-Anak Di Jalan
Onlinekoe, Banjarnegara – Luar biasa yang dilakukan oleh Serka Masrur, salah satu anggota Satgas TMMD Reguler ke-111 Kodim 0704/ Banjarnegara, di desa Kebutuhjurang Kecamatan Pagedongan Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Kamis (08/7/21).
Di sela-sela kesibukannya menjalankan tugas TMMD, masih sempat kumpulkan anak-anak yang ada di desa sasaran, ajak bermain sambil memberikan materi wawasan kebangsaan kepada mereka.
Karena yang dihadapi masih anak-anak SMP, materi yang diberikan oleh Serka Masrur tentang Wasbang tersebut disesuaikan umur dan tingkat pendidikan anak-anak itu.
Disampaikan, sebagai warga negara harus tahu sejarah yang benar tentang perjuangan Bangsa Indonesia, punya rasa cinta tanah air, jiwa Patriotisme, menghargai perbedaan budaya, adat istiadat, termasuk menghargai perbedaan agama di Indonesia.
Selain itu, sebagai insan yang berpendidikan diharapkan para siswa bisa menjadi contoh bagi masyarakat sekitar. Pemuda adalah tulang punggung dan generasi penerus bangsa dengan cara belajar lebih giat untuk mencapai prestasi yang setinggi-tingginya. (Pendimbna).