Ragam

Sekolah Setor 5 Juta Setiap Pencairan, Dana Bos Untuk Kepentingan Pribadi

Onlinekoe.com, MESUJI – Diduga dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) digunakan untuk kepentingan pribadi, Sekolah harus setor 5 Juta setiap kali pencairan.

Hal itu terjadi di SMK DARMA UTAMA Mesuji dan diakui kepala sekolah Paruntungan Simanungkalit beberapa waktu lalu.

“Terkait setoran 5 Juta memang benar, sebelum saya menjadi kepala sekolah disini hal itu menjadi rutinitas. Bendahara sekolah, Riyani yang langsung menyetorkan uang itu ke Pak Subandi,” tegas Paruntungan. Pernyataan Paruntungan itu dibenarkan oleh Riyani.

“Memang benar pak, setiap kali pencairan dana BOS pak Subandi selalu minta 5 Juta, nggak tau uang itu untuk apa,” jelas Riyani.

Saya juga heran sambungnya pula. Saya bendahara tapi saya tidak pernah dilibatkan soal keuangan sekolah kepala sekolah yang lama (Khusnul). Saya cuma diserahkan uang untuk bayar honor guru saja.

“Jabatan saya selaku bendahara cuma formalitas saja karena setiap ada pencairan dana saya nggak pernah tanda tangan.Termasuk pencairan dana PIP, bahkan yang diajak ke bank untuk tanda tangan berkas adalah Ujang Tatang kepala sekolah SMK AL-FALAH. Saya tidak pernah tau berapa uang yang masuk tapi ketika membuat laporan sekolah, saya yang disuruh bu Khusnul. Makanya saya kadang bingung harus buat laporan seperti apa,” keluh Riyani.

Diketahui Subandi adalah kepala sekolah SMK Patriot Bangsa juga terlibat sebagai pengurus Yayasan di SMK DARMA UTAMA.

Syahril Jambak, LSM BPPK RI salah satu lembaga pemerhati pendidikan menduga, ada oknum yang mengambil keuntungan pribadi.Tapi pintarnya oknum itu mengatas namakan sekolah.

Mestinya Subandi selaku pengurus Yayasan tidak boleh ikut campur dalam urusan keuangan sekolah. Kan disana sudah ada kepala sekolah dan bendahara. Apa yang dilakukan Subandi tentu sudah melanggar dan itu termasuk korupsi. Karena uang yang disetor 5 Juta setiap kali pencairan tidak jelas penggunaannya dan tidak ada LPJ. (mus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *