Operasi Patuh Jaya 2022 Digelar Hari Ke-5 Ribuan Pelanggar Ditindak
Onlinekoe.com | Jakarta — Operasi Patuh Jaya 2022 digelar hari ke-5, ribuan pelanggar telah ditindak.
Ribuan pelanggar yang ditindak itu berjumlah 12.217 orang, yang terdiri dari tilang elektronik (e-TLE) 1.115 orang dan teguran simpatik 11.102 orang.
Selain itu, rincian pelanggaran berjumlah 1.115 orang, yaitu gunakan handphone (HP) saat berkendara sebanyak 41 orang, melebihi batas kecepatan 35 orang, sabuk keselamatan 973 orang, dan ganjil genap (gage) 66 orang.
Khusus jumlah penindakkan pelanggaran gage di 25 ruas jalan dari mulai 13 Juni hingga 17 Juni sebanyak 469 pelanggar.
Sementara itu, Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Jamal Alam menghimbau, di masa Operasi Patuh Jaya 2022 agar masyarakat pengguna jalan lebih disiplin dan tertib berlalu lintas, patuhi segala aturan tertib berlalu lintas dijalan.
“Menghormati hak hak pengguna jalan yg lain dan utamakan keselamatan saat berkendara di jalan,” ujarnya.
“Semoga dengan Operasi Patuh Jaya 2022 masyarakat lebih meningkat disiplinnya dan tertib berlalu lintas dan bisa menurunkan jumlah kecelakaan dan fatalitas korban,” pungkas Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Jamal Alam.
(Alex)