Lampung Selatan

Usai Kunker, Politikus PDI-P Puan Maharani Suarakan Perempuan Indonesia Hebat

Onlinekoe.com – Usai melakukan Kunjungan Kerja di Kabupaten Lampung Selatan, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Dr. (H.C) Puan Maharani berkesempatan bersilaturahmi dengan Srikandi Demokrasi Indonesia Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (25/08/2022)

Bertempat di Gedung Olahraga Way Handak (GWH), Acara tersebut dikemas dalam rangkaian Temu Kader yang juga turut dihadiri Ketua Komisi IV DPR RI Sudin, S.E. , Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto yang juga Ketua DPC PDI-P Lampung Selatan serta Ketua Srikandi PDI-P Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto.

Dalam laporan, Ketua Srikandi PDI-P Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto menjelaskan, acara ini mengangkat tema “Srikandi Penyambung Lidah Rakyat” yang terinspirasi dari pidato Bung Karno dalam peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia 17 Agustus 1963 yang berisikan sesuai dengan peran Srikandi PDI-P di era saat ini.

“Kita bersama hadir disini, karena terikat dengan persahabatan, persaudaraan dan ideologi kita yang tidak akan pernah luntur dan hilang meski ditengah tantangan zaman yang kita hadapi saat ini dan masa yang akan datang,” jelas Winarni.

Sementara, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Dr. (H.C) Puan Maharani yang juga seorang politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan mengatakan sangat terkesan dengan wanita yang ada di Lampung Selatan.

Hal tersebut diungkapkan saat dirinya memberikan sambutan pada acara tersebut. Dirinya sangat terpana ketika melihat ribuan wanita memenuhi seluruh tribun Gor Way Handak dengan berseragam merah yang penuh semangat menunggu kehadirannya.

“Pertama kali saya masuk dipintu hati saya getar, melihat hampir seluruh isi dari gedung ini semuanya wanita berseragam merah dengan semangat. Saya mengakui wanita-wanita di Lampung Selatan sangat hebat dan luar biasa,” ungkapnya.

Dirinya pun menerangkan, ini menandakan bahwa perempuan memiliki keahlian serta kemampuan jika perempuan diberikan kesempatan dan peluang dan bisa menjadi hebat dimana pun berada.

“Namun tidak boleh lupa akan kondrat sebagai perempuan yang juga memiliki peran sebagai ibu, sebagai istri tetapi ketika kita diberikan kesempatan dan peluang juga diberikan izin dari rumah kita pasti bisa jadi perempuan-perempuan yang hebat,” terangnya.

Puan Maharani juga menambahkan, perempuan itu pasti bisa menjadi seseorang yang berguna bukan hanya untuk diri sendiri dan lingkunga keluarga namun juga bagi Kabupaten Lampung Selatan.

“Apa yang menjadi perjuangan kita perempuan-perempuan Indonesia khususnya Srikandi yang ada di Lampung Selatan bukan hanya perjuangan bagi kita saja tapi perjuangan harkat dan martabat perempuan Indonesia,” tambahnya.

“Jika satu perempuan dapat menduduki cita-cita yang dia inginkan dimanapun dia berada, itu tandanya perempuan lainnya pun memiliki kesempatan dan peluang yang sama dikemudian hari,” imbuhnya.

Diakhir sambutannya, Puan Maharani berpesan kepada seluruh Srikandi yang ada di Kabupaten Lampung Selatan khususnya untuk tetap bekerja dan tetap berjuang bertemu dengan rakyat dan menyampaikan pesan kepada mereka bahwa PDIP siap berjuang bersama rakyat.

“Jadi saya minta Srikandi harus solid, dan tetap semangat menuju 2024. Sebagai perempuan kita harus tunjukkan kita bisa, kita mampu dan kita hebat dan menangkan Lampung Selatan dalam pileg, pilpres dan pilkada tahun 2024” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *