Musi BanyuasinSumatera SelatanTragedi

Seperti Rumah Hantu, Kantor Desa Sako Suban Dikerubungi Rumput Liar

Onlinekoe.com | Musi Banyuasin – Diduga tidak aktif, Kantor Desa Sako Suban Kabupaten Musi Banyuasin, Provinsi Sumatra Selatan terpantau kosong dan dikerubungi rumput liar, (26/12/2022).

Berikut informasi dari warga yang tidak mau disebutkan namanya memaparkan, diduga kantor desa tidak aktif terlihat sepi.

“Kalau Kantor Desa Sako Suban tersebut, setau saya memang tidak aktif. Liat saja dari posisi depan kantor nampak rumput liar tumbuh subur menutupi jalan menuju pintu pagar kantor. Hal inikan tentu bisa kita bedakan aktif atau tidaknya kantor tersebut,” kelasnya.

Lanjutnya, menurur logika saja, kantor desa yang sering ia lihat di berbagai daerah, tidak ada rumput di sekitar halaman kantor tumbuh subur kalau memang kantor desa tersebut aktif.

“Di kantor lain biasanya kalau baru tumbuh sedikit rumput mati dilindas kendaraan, diinjak para perangkat setiap hari kerja ke kantor,” tutupnya.

Sementara, Kepala Desa Sako Suban saat di konfirmasi awak media lewat pesan whatsapp-nya 081366******, tidak ada tanggapan hanya conteng (2) dua biru, untuk keseimbangan pemberitaan ini lalu di terbitkan, (27/12/2022).

(H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *