Beranda Ragam Adukan Nasib Ke PMD Muba, 5 Perangkat Desa Rimba Ukur Antah Berantah

Adukan Nasib Ke PMD Muba, 5 Perangkat Desa Rimba Ukur Antah Berantah

Onlinekoe.com | Musi Banyuasin – Lima dari Enam orang perangkat Desa Rimba Ukur C5, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Provinsi Sumatera Selatan, datangi kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Muba di Sekayu, Senin, 23-08-2021, guna mempertanyakan Kepastian nasib mereka sebagai perangkat, yang mana semenjak awal tahun 2021 mereka tidak ada kejelasan dan komunikasi dari kepala Desa, apakah sudah di berhentikan atau belum dan tunjangan selama beberapa bulan juga belum dibayar.

Kedatangan perangkat Desa ini di sambut baik oleh pihak Dinas PMD Muba, dalam hal ini diwakili oleh Kasi Pemerintah Desa Fitriadi.

Adapun ke 6 Nama-nama perangkat tersebut:
1.Sri Helvia Ningsih sebagai Kasi kesejahteraan.
2.NoviYanti Sebagai Kasi Pelayanan.
3.Susi Hartati sebagi kaur TU dan Umum.
4.Riki Candra Irawan sebagai Kaur Perencanaan.
5.Sucipto Sebagai Kasi Pemerintahan.
6.Sri Unanto sebagai kepala Dusun dua.

Sri Helvia Ningsih kasi Kesejahteraan Desa Mencaritakan kalau dirinya diberhentikan tidak ada pemberitahuan secara tertulis.

“Iya Pak saya diberhentikan tidak ada pemberitahuan sebelumnya secara tertulis dan gaji saya sampai saat ini tidak dibayar, kami bersama rekan perangkat Desa yang lain berharap jika kami diberhentikan mana surat pemberhentiannya jadi jelas status kami di Desa”keluhnya

Lanjut Sri, jika status saya di Desa belum ada kejelasan takutnya nanti ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi di Desa saya ikut bertanggungjawab”pungkasnya.

Senada diucapkan Noviyanti Kasi Pelayanan Desa Rimba Ukur, dia berharap pihak Desa dapat membayar tunjangan gaji yang belum Meraka terima karena kalau untuk bekerja tidak mungkin karena saya merasa sudah tidak sejalan lagi.

“Kalau untuk berkerja lagi saya rasa tidak mungkin lagi tapi hak kami tolong diberikan karena sampai saat ini saya tidak ada surat pemberhentian saya sebagai perangkat Desa secara tertulis dari pihak Desa, kami berharap kepada dinas DPMD Muba dapat menyelesaikan terkait permasalahan ini”harapnya.

Ditempat yang sama Fitriadi Kasi Pemerintah Desa DPMD Muba mengatakan, akan panggil Kades Rimba Ukur terkait pengaduan sejumlah perangkat Desa yang dia terima.

“Saya dalam waktu dekat ini secepatnya akan panggil Kepala Desa nya agar permasalahan ini ada titik temunya”tegasnya.

Sementara kepala desa Rimba Ukur Pi’u saat dikonfirmasi melalui pesan whatssap nya tidak memberi hak jawabnya sampai pemberitaan ini ditayangkan.(tim)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini