Akibat Aroma Tak Sedap, Ratusan Warga Lingkar Tambang Demo PT Medco
Onlinekoe.com, Aceh Timur – Pencemaran udara dan bau menyengat kian parah diseputaran areal PT Medco. Menurut sejumlah warga hal tersebut diduga akibat dari pencemaran limbah yang diduga milik PT Medco kian, Alakibatnya ratusan warga berunjuk rasa ke halaman PT Medco di CPP Blok A, tepatnya di Desa Blang Nisam, Kecamatan Indra Makmu, Kabupaten Aceh Timur. Rabu, (15/5/2019) pagi.
Ketua Koordinator Lapangan (Korlap), H. Yansafriadi, SE kepada beberapa wartawan mengatakan bahwa ada dua tuntutan dalam aksi unjuk rasa yang mereka lakukan di PT. Medco hari ini.
Diantaranya. Medco harus bertangung jawab terhadap bau busuk yang diduga telah mencemarkan udara di desa Blang Nisam dan sekitarnya dan bau menyengat harus dapat di hilang untuk selamanya.
Yang kedua, warga meminta PT Medco agar memberdayakan warga Lingkar Tambang Medco, berupa Balai Latiahan Kerja (BLK) yang di pusatkan di kecamatan Indra Makmu, Aceh Timur.
“Kami harapkan bau busuk ini supaya segera dihilang 100 persen,” kata Haji Yan. Ditambahkan, untuk yang bekerja silahkan bekerja, tapi jika dampak dari adanya perusahaan ini membuat pencemaran udara di lingkungan kami. maka kami tidak dapat menerimanya.” tegas Haji Yan.
Dijelaskan, aroma menyengat tersebut sudah berlangsung sejak bulan Febuari 2019 lalu. Akibatnya, sejumlah warga lingkar tambang mengalami demam, mual, muntah, sesak dan batuk, bahkan tidak sedikit warga tumbang disaat bau tersebut menyebar. ujar Haji Yan.
Amatan media ini, sekitar pukul 09.30 WIB para pengunjuk rasa di terima oleh Manager Field Relatian Blok A, PT Medco E&P Malaka didampingi rekan kerjanya. Pihak Medco menerima keluhan warga dengan baik, dan akan memperjuangkan aspirasi warga dan akan membuat pernyataan bersama massa di kantor kecamatan Indra Makmu, pada pukul 14.00 WIB nanti.
“Untuk keputusan hari ini, pihak medco akan mengadakan pertemuan nanti pukul 14.00 WIB di kantor Camat Indra Makmu.” kata Haji Yan yang merupakan tokoh masyarakat Indra Makmu. (Azhar)