Onlinekoe.com, (Batam) – Kota Batam kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional dengan meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Awards 2026 Kategori Pratama. Penghargaan ini diberikan atas keberhasilan Pemerintah Kota Batam dalam mencapai dan memperluas cakupan kepesertaan jaminan kesehatan masyarakat.
Penghargaan tersebut diterima oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdako Batam, Yusfa Hendri, yang mewakili Wali Kota Batam Amsakar Achmad dan Wakil Wali Kota Batam Li Claudia Chandra. Penganugerahan berlangsung di Jakarta dan diserahkan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Republik Indonesia, Muhaimin Iskandar, pada Selasa (27/1/2026).
Dalam kesempatan tersebut, Yusfa Hendri menyampaikan apresiasi atas kerja kolaboratif seluruh perangkat daerah, tenaga kesehatan, serta partisipasi aktif masyarakat yang telah berkontribusi dalam meningkatkan cakupan layanan jaminan kesehatan di Kota Batam.
“Penghargaan ini merupakan hasil kerja bersama. Kami mewakili Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berperan aktif dalam memperluas akses jaminan kesehatan bagi masyarakat,” ujar Yusfa Hendri.
Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kota Batam di bawah kepemimpinan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra terus berkomitmen memperkuat sistem pelayanan kesehatan yang inklusif, merata, dan berkelanjutan. Menurutnya, capaian Universal Health Coverage bukan semata-mata pemenuhan target administratif, melainkan wujud nyata kehadiran pemerintah dalam menjamin hak dasar masyarakat di bidang kesehatan.
“Ke depan, Pemko Batam akan terus mendorong optimalisasi layanan, baik dari sisi kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional, peningkatan mutu fasilitas kesehatan, maupun kemudahan akses layanan bagi seluruh lapisan masyarakat,” tambahnya.
UHC Awards merupakan penghargaan yang diberikan kepada pemerintah daerah yang dinilai berhasil memperluas cakupan kepesertaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) serta menunjukkan komitmen kuat dalam mewujudkan perlindungan kesehatan yang menyeluruh bagi warganya.
Dengan raihan penghargaan ini, Kota Batam diharapkan mampu menjaga konsistensi pembangunan sektor kesehatan sebagai salah satu prioritas utama pelayanan publik, sekaligus meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara berkelanjutan. (***)
Editor: Anwar







