Ragam

Bupati Sujadi dan Istri Beserta Keluarga Mencoblos di TPS 01 Gemah Ripah

Onlinekoe.com, PRINGSEWU – Bupati Pringsewu dan Wakil Bupati Pringsewu menyalurkan hak pilihnya pada Pemilihan Umum (pemilu) pemilihan anggota legislatif (pileg) dan pemilihan presiden dan wakil presiden (pilpres), Rabu (17/4), di Tempat Pemungutan Suara (TPS) terdekat dari kediamannya.

Bupati Pringsewu H.Sujadi dan istri beserta keluarga, mencoblos di tempat pemungutan suara yang lokasinya tidak begitu jauh dari kediaman Bupati di Pekon Gemah Ripah, Kecamatan Pagelaran Pringsewu.

Bupati Pringsewu H.Sujadi bersama sang istri yang juga Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny.Hj.Nurrohmah Sujadi, beserta orang tua dan anak serta menantunya menuju ke TPS 01 Gemah Ripah dengan berjalan kaki, tanpa protokoler maupun pengawalan resmi. Bahkan, di lokasi TPS, tanpa ada perlakuan khusus, H.Sujadi dan keluarga juga ikut mengantri menunggu panggilan bersama warga setempat.

Sementara itu, Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A., C.M.A. beserta istri Ny.Hj.Rita Irviani Fauzi, S.E., M.M. memberikan suaranya di TPS 04 Kelurahan Pringsewu Barat, Kecamatan Pringsewu. Lokasi TPS tersebut juga tidak begitu jauh dari kediaman Wakil Bupati Pringsewu di Jalan Sakti Pringsewu Barat, sehingga Wabup Pringsewu dan istri beserta sang putri cukup dengan berjalan kaki untuk menuju TPS.

Seusai memberikan hak suaranya, baik Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu melakukan peninjauan ke sejumlah TPS yang ada di sekitar wilayah tempat tinggal masing-masing. Diantaranya, Wabup Pringsewu yang berkesempatan meninjau TPS 03 dan TPS 21 Kelurahan Pringsewu Barat. (benk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *