Beranda Provinsi Lampung dr.Hj. Reihana Dorong Masyarakat Aktif dalam Pengelolaan Posbindu PTM

dr.Hj. Reihana Dorong Masyarakat Aktif dalam Pengelolaan Posbindu PTM

Onlinekoe.com – Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Dr dr.Hj. Reihana, M.Kes mendorong keterlibatan masyarakat secara aktif dalam pengelolaan kegiatan Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) Penyakit Tidak Menular (PTM). Hal tersebut disampaikannya saat membuka Pertemuan Validasi Data Deteksi Dini Faktor Resiko Penyakit Tidak Menular Tingkat Kecamatan Tahun 2019, Rabu (16/10) di Novotel Hotel, Bandarlampung.

Lebih lanjut diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, trend saat ini terjadi kenaikan Penyakit Tidak Menular. Di Provinsi Lampung dari 3,6% prevalensi merokok, meningkat menjadi 28,1%. Sumber Riskesdas juga memperlihatkan peningkatan prevalensi hipertensi menjadi 15,10% dan diabetes mellitus berdasarkan diagnosa medis menjadi 1,37%. “Saya berharap keterlibatan masyarakat secara aktif dalam kegiatan Posbindu PTM dapat menjadi strategi dalam Pengendalian Penyakit Tidak Menular” ujar Dr.dr.Hj. Reihana.

Pertemuan yang dilakukan dari tanggal 16-18 Oktober 2019, diikuti Kepala Seksi PTM dan Keswa Kab/Kota, serta pengelola program dari 15 Puskesmas terpilih ini diharapkan dapat diketahui prosentase usia produktif dan usia lanjut yang dilayani sesuai standar sehingga tindak lanjut dapat dilakukan setelah masalah teridentifikasi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini