Bandar Lampung

Hari Listrik Nasional ke-79, GM UID Lampung Kunjungi YLKI Lampung

Onlinekoe – General Manager Unit Industri Daerah (UID) PLN Lampung Joharifin mengunjungi Sekretariat Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Lampung di JalanTerusan Way Umpu No. 22 Pahoman Bandar Lampung, Rabu (30 Oktober 2024).

Dalam keterangan nya dia mengatakan bahwa pihak PLN mempunyai keterbatasan pekerjaan dalam pelayanan kepada masyarakat.

“Dalam penanganan pelayanan kelistrikan kami mempunyai keterbatasan, baik keterbatasan personal, informasi dan lainnya. Dengan berkoordinasi dan bersinergi dengan masyarakat dan aparat yang ada, PLN dapat melakukan pelayanan yang diharapkan, ” ujarnya.

Muhammad Joharifin pun mengajak kepada stake holder yang ada untuk melakukan yang terbaik kepada masyarakat.

“Kunci keberhasilan kami adalah kerjasama. Tanggung jawab Kelistrikan ini bukan saja PLN, tapi Tanggungjawab bersama. Apalagi keluhan dari pelanggan sangat banyak. Jadi marilah kita saling berkolaborasi agar masyarakat dapat kita layani secara baik,” tambah Muhammad Joharifin.

Sementara itu Ketua YLKI Lampung Drs.H. Subadra Yani Moersalin menyambut baik kunjungan General Manager didampingi Senior Manager Niaga Wira Bhakti, Senior Manager Perencanaan UID Lampung Heru Riyanto, Senior RK Rio Nugraha dan Manager UP3 Tanjung Karang Hariyadi Poel, menyambut baik kedatangan jajaran PLN UID Lampung ke dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional ke-79 pada tahun 2024 ini.

“YLKI sebagai mitra kerja PLN dan sebagai penyambung suara konsumen dan pelanggan berterima kasih atas kunjungan nya. Harapan kami agar PLN dapat meningkatkan pelayanan dan jangan pernah LELAH melayani masyarakat,” kata Subadra Yani Moersalin.

(sony)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *