Beranda Way Kanan Jumlah Warga Miskin Way Kanan Sentuh 13%, Berikut Pemaparan Sekretaris Daerah

Jumlah Warga Miskin Way Kanan Sentuh 13%, Berikut Pemaparan Sekretaris Daerah

Onlinekoe.com | Jumlah kategori warga miskin ekstrim di Mabupaten Way Manan telah ditetapkan sebesar 21. 370 jiwa (4,7%) dan jumlah warga miskin sebesar 59 ribu (13%) dari Jumlah penduduk Kabupaten Way Kanan. Hal ini disampaikan oleh Sekertaris Daerah Kabupaten Way Kanan disela kegiatan Rapat Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Kabupaten Way Kanan, Selasa (4/10/2022).

Sekertaris Daerah kabupaten Way Kanan, Saipul, menyampaikan bahwa saat ini Pemerintah pusat fokus dalam penanggulangan kemiskinan ekstrim dengan kategori warga miskin ekstrim satu orang dengan penghasilan dibawah Rp. 358.233,- rupiah perkapita perbulan dalam konsumsi sandang pangannya.

“Untuk jumlah warga miskin kabupaten Way Kanan 59 ribu jiwa atau sebesar 13 persen dari 480 ribu jumlah penduduk kabupaten Way kanan. Sedangkan untuk kategori warga miskin ekstrim sebesar 21 ribu 370 jiwa atau sebesar 4,7 persen yang sudah ditetapkan tersebar di 30 kampung 10 Kecamatan di Kabupaten Way Kanan meliputi kecamatan Banjit, Baradatu, Blambangan Umpu, Gunung Labuhan, Kasui, Negara Batin, Negeri Agung Pakuan Ratu, Rebang Tangkas dan Kecamatan Umpu Semenguk,” kata Sekda Saipul.

Saipul juga menyampaikan cara dan langkah penanggulangan kemiskinan meliputi perlindungan dan pemberdayaan.

“Ada dua cara penanggulangan kemiskinan perlindungan meliputi jaminan Sosial dan pemberdayaan meliputi bantuan modal usaha serta pelatihan usaha. Bantuan di berikan modal usaha, dikelola untuk modal berikutnya,” tegas Sekda Saipul.

( bung puting)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini