Beranda Batam Kapolda Kepri Terima Silaturahmi Pangkoarmada I, Bahas Sinergi TNI–Polri dan Dukungan Kemanusiaan...

Kapolda Kepri Terima Silaturahmi Pangkoarmada I, Bahas Sinergi TNI–Polri dan Dukungan Kemanusiaan Pascabencana

Onlinekoe.com, (Batam)1 – Kapolda Kepulauan Riau Irjen Pol. Asep Safrudin, S.I.K., M.H., menerima kunjungan silaturahmi Panglima Komando Armada I (Pangkoarmada I) Laksda TNI Haris Bima Bayuseto, S.E., M.Si., M.Tr.Opsla, pada Kamis (11/12/2025) pukul 09.00 WIB, bertempat di Ruang Kerja Kapolda Kepri.

Kunjungan tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan penuh semangat kebersamaan. Pangkoarmada I hadir didampingi Asrena Kolonel Laut (P) Dr. Rully Riomo, M.Tr.Opsla., Asops Kolonel Laut (P) Andike Sry Mutia, S.Sos., serta Koorsmin Thomas Aquinas Dhamang Suprayogi, S.E., M.Sc. Dari Polda Kepri, Kapolda Kepri didampingi Wakapolda Kepri Brigjen Pol Dr. Anom Wibowo, S.I.K., M.Si beserta Pejabat Utama Polda Kepri.

Dalam pertemuan tersebut, Pangkoarmada I menyampaikan perkembangan situasi kebencanaan di wilayah Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Ia menegaskan bahwa kondisi di sejumlah daerah, khususnya Aceh, saat ini sangat memprihatinkan akibat dampak bencana yang cukup parah.

Pangkoarmada I menjelaskan bahwa masyarakat terdampak sangat membutuhkan bantuan kemanusiaan, terutama berupa vitamin dan layanan kesehatan. Banyak warga mengalami gangguan kesehatan pascabencana. Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa KNKT telah mengeluarkan peringatan terkait potensi cuaca ekstrem, sehingga seluruh jajaran diminta meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan.

Dalam kesempatan yang sama, Pangkoarmada I turut memaparkan wilayah kerja Koarmada I serta perkembangan struktur organisasi TNI Angkatan Laut. Hal tersebut mencakup rencana peningkatan status Koarmada I menjadi Kawasan, serta perubahan kedudukan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) yang kini berada langsung di bawah Armada RI.

Menanggapi hal tersebut, Kapolda Kepri menyampaikan bahwa kondisi logistik di Aceh saat ini sangat terbatas. Sejumlah kebutuhan pokok bahkan harus didatangkan dari Medan. Ia mengungkapkan bahwa Polda Kepri sebelumnya telah melakukan pengadaan sembako dari Medan untuk kemudian disalurkan langsung sebagai bantuan kemanusiaan.

Kapolda Kepri juga menginformasikan bahwa pada hari Minggu mendatang, Polda Kepri akan melaksanakan kegiatan charity sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana.

“Polda Kepri berkomitmen untuk terus bersinergi dan memberikan dukungan kemanusiaan bagi saudara-saudara kita yang sedang terdampak bencana,” tegas Kapolda Kepri.

Kegiatan silaturahmi tersebut ditutup dengan sesi foto bersama serta penyerahan plakat antara Kapolda Kepri dan Pangkoarmada I sebagai simbol sinergitas dan keharmonisan TNI–Polri dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

(*Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si.
Kabidhumas Polda Kepri)

Editor: Anwar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini