Provinsi Lampung

Kapolres Lamsel Gelar Kunjungan di Desa Kesugihan Kalianda

Onlinekoe.com – Kapolres Lampung Selatan (Lamsel), AKBP. Mohamad Syarhan, SIK, menggelar kunjungan di Desa Kesugihan, Kecamatan Kalianda, Lamsel, Senin, (22/07/19).

Kunjungan tersebut merupakan salah satu rutinitas yang dilakukan oleh jajaran kepolisian demi menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) di wilayah hukum Lamsel.

Hal tersebut dibenarkan oleh Pangeran Tihang Marga, Bandakh Kesugihan Marga Legun, dirinya menjelaskan bahwa jajaran kepolisian itu sering melakukan silaturahmi demi mendekatkan diri kepada masyarakat.

“Ya tadi Bapak Kapolres silaturahmi dirumah kita yakni di Lamban Balak, Pangeran Tihang Marga,” ungkapnya.

Selain itu Syarhan juga sempat meninjau pembangunan masjid Hidayatul Muttagin yang sedang berjalan di Desa tersebut.

“Kebetulan masyarakat sedang bergotong-royong dalam rangka pembangunan masjid, dan beliau (Kapolres_red) menyempatkan diri untuk menyambangi” tambahnya.

Warga mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari orang nomor satu ditubuh Polres tersebut, atas dukungan moral dan lainnya dalam mensupport pembangunan serta menjaga Kamtibmas di wilayah Lamsel.

“Saya mewakili masyarakat disini mengucapkan terima kasih atas kunjungan Bapak Kapolres Lamsel ke Desa kami, semoga kunjungan beliau dapat memotivasi warga kami untuk terus mendukung dan menjaga keamanan di wilayah kita ini” jelas Nursapullah selaku Pj. Kades Kesugihan. (Ari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *