MEDIA CREATIVENASIONALSemarang

Kelompok 5 Rupa Feat Atie Krisna Gelar ‘Pameran Kecil’ di Kopi JES

Onlinekoe.com | Semarang – Perjalanan gelar karya lukisan Kelompok 5 Rupa terus bergulir. Setelah pameran perdana di Kopi Petualang Cafe(Depok) berlanjut ke Galeri Kreatif ( Creative Hub Kota Lama) bakal hadir kembali menaja karya lukisannya di Cafe Kopi JES (Manyaran), Kota Semarang.

Gelaran pameran ketiga Artpalin #3 Kelompok 5 Rupa feat Atie Krisna Sarutomo yang mengusung tajuk “Pameran Kecil “ ini digelar di Kopi JES Cafe, Jalan Borobudur Utara Raya No.6, Manyaran, Semarang, dari 20 November – 27 November 2021.

Kelompok 5 Rupa yang dinakhodai Giovani Susanto ini. Meski komunitas ini masih anyar, baru dalam hitungan bulan berdiri terus bergeliat sesuai dengan jannjinya ingin meramaikan d an membangun iklim dunia lukis di Semarang dengan bergiat pameran dan aktivitas seni rupa lainnya.

Dalam pameran kali ini Kelompok 5 Rupa yang punggawanya terdiri dari Giovanni Susanto, Goenarso, Hari Laksono, Hary Titut dan Yoyok Barokalloh. Mereka menggandeng pelukis perempuan Atie Krisna Sarutomo menggelar puluhan karya lukisannya.

Ketua Kelompok 5 Rupa Giovani mengatakan, p ameran ini rencana bakal dibuka, Sabtu , 20 November 2021 pukul 16.00 WIB. Lebih lanjut, dikatakannya, dalam gelar karya Kelompok 5 Rupa ini menggandeng pelukis sepuh Atie Krisna Sarutomo, sebagai bukti 5 Rupa terbuka untuk bekerja sama dengan siapa pun untuk membangun keguyuban dan iklim seni rupa yang lebih baik.

“Mungkin di kali lain bisa bekerja sama dengan perupa lainnya untuk menggelar pameran bersama. Guyub dan rukun serta saling mendukung dalam berkesenian itu juga yang menjadi salah satu vi si kami,” ujar Giovani yang dikenal juga sebagai mural artist.

Sementara itu, dedengkot Keempot 5 Rupa , Goenarso, ketika disoal tentang tajuk pameran yang mengusung tema “Pameran Kecil” mengatakan, karya lukisan yang digelar ukurannya dibawah 100 centimeter alias 1 meter.

Goenarso menambahkan pameran yang ketiga (Artpaintour #3) ini hitung-hitung untuk pemanasan sebelum roadshow Kelompok 5 Rupa ke luar kota Semarang merambah ke Magelang. Pameran keempat Artpaintour #4 Kelompok 5 Rupa Feat Agus ”Mumuch” Muhtadi (Magelang),bakal kami gelar 4 – 18 desember 2021, Hotel Atria, Magelang, Jawa Tengah.

“Pameran ini sekaligus menjadi pemuncak kegiatan Kelompok 5 Rupa untuk tahun 2021. Harapannya ke depan Kelompok 5 Rupa bisa terus bergiat dan terus eksis di jagad seni rupa,” ujar Goenarso yang juga bergiat di dunia wisata ini. (Heru S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *