Ekonomi dan BisnisProvinsi Lampung

Lampung Hash Peduli, Bersama PMI Lampung Menggelar Donor Darah  

Onlinekoe.com | Lampung Hash House Harriers (LHHH), sebuah komunitas lari dan jalan yang sudah berumur 19 tahun kembali menggelar kegiatan peduli sosial. Kini kegiatan bula n ini berpusat di Pantai Hurun, Pesawaran, Provinsi Lampung, bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Lampung menggelar donor darah masih dalam rangkaian ulang tahun LHHH ke 19. Dilakukan usai mengikuti rute hash, Minggu, 6 Maret 2022, kegiatan donor darah diikuti oleh 141 peserta, yang terdiri dari member LHHH dan masyarakat umum.

Rustam Salim, Grand Master (GM) LHHH dalam sambutannya sebelum donor darah dimulai menyatakan antusiasnya yang penuh syukur karena donor darah kali ini diikuti oleh lebih dari 100 orang yang peduli.

“Lampung Hash beruntung diikuti oleh seratus lebih member yang memiliki kepedulian. Bukan hanya peduli antar teman, tapi juga punya kepedulian sosial terhadap masyarakat.” Ungkap Rustam.

Kepedulian itu muncul dalam bentuk donor darah seperti ini menjadi salah satu wujud konkretnya. Hal sederhana dengan menyumbangkan darah kita untuk orang-orang yang membutuhkan. Sekaligus juga berguna bagi kesehatan tubuh pendonor.

“Terimakasih untuk teman-teman dari PMI yang sudah hadir membantu kita. Terimakasih juga untuk teman-teman yang sudah suka rela ikut donor darah dan juga memberikan donasi serta dukungan sehingga kegiatan ini dapat dijalankan. Selain dari member Lampung Hash, ada juga masyarakat umum dan pekerja dari sekitar Hurun yang ikut dalam donor darah kali ini.” Papar Rustam.

Setiap pendonor selain mendapatkan asupan nutrisi dari PMI dan LHHH, juga mendapatkan paket sembako. Menurut rencana, kegiatan ini akan dilakukan secara rutin di masa mendatang dengan dukungan dari berbagai pihak. Selain donor darah, kegiatan sosial lain yang pernah dilakukan oleh LHHH adalah memberikan dukungan terhadap aktifitas pemberdayaan masyarakat seperti perpustakaan desa, atau komunitas lain dalam masyarakat. LHHH juga menerbitkan media bulletin secara online yang terbit tiap dua minggu yang sedang dirintis untuk memperkuat informasi dan komunikasi internal maupun eksternal komunitas.

Kegiatan itu menjadi sarana yang memperkuat LHHH yang melakukan kegiatan rutin luar ruangan dengan olah raga lari dan jalan. Aktifitas lari dan jalan ini dilakukan tiap hari Minggu pagi dengan mengambil rute daerah perkampungan, perkebunan, ladang, hutan dan sebagainya di wilayah Bandarlampung dan sekitarnya. Saat ini LHHH sudah memiliki member hampir 200 orang, dengan ikatan yang kuat dengan motto Fungsi, Fitness, and Friendship.

Motto itu diterjemahkan dalam setiap kegiatan LHHH, dengan penghormatan satu sama lain terhadap perbedaan-perbedaan yang ada. LHHH diikuti oleh bermacam kalangan tanpa diskriminasi agama, suku, jenis pekerjaannya, dan sebagainya. (Christian/ril)

Contact person: Piet Hendro/Yuli Nugrahani, Sekretaris LH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *