Bandar Lampung – Anggota Dewan Kota Bandar Lampung Reri Pambudi dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) tengah jadi sorotan masyarakat Bandar Lampung.
Rasa empati dan simpati tersebut nampak terlihat padanya dalam beberapa kesempatan hadir mengikuti kegiatan keagamaan pengajian, pernikahan dan hajat-hajat lainnya ditengah masyarakat Kedamaian, Bumi Waras dan Panjang.
Dirinya menggaungkan “Muda, Simple, Hadir”, dengan membuktikan usianya yang masih muda dapat beradaptasi-komunikasi dengan baik kepada masyarakat umum, sehingga aspirasi-aspirasi bisa terangkum lalu terwujudkan dengan baik.
Reri Pambudi lahir pada 10 Oktober 1998, di Tanjung Karang, Kota Bandar Lampung.
Pendidikan
Berasal dari keluarga militer, yang menjunjung tinggi kedisiplinan menempa dirinya hingga dapat berdiri diposisinya saat ini.
Tak hanya itu, pendidikan yang ditempuh dari bangku sekolah dasar hingga sekolah menengah atas pun lekat dengan dunia militer, sebagai berikut :
• SD Kartika II-5 Bandar Lampung (2004-2010)
• SMP Kartika II-2 Bandar Lampung (2010-2013)
• Taruna Nusantara (Angkatan 2016/TN 24)
Kala berseragam di Taruna Nusantara, ia aktif di organisasi Gita Bahana Nusantara Marching Band (GBNMB). Ia memegang Bass Drumb aktif dengan lentik, sehingga menyandang sebutan Macan III.
Seperti pepatah mengatakan, “TNI Merupakan Anak Kandung Rakyat, dari Rakyat untuk Rakyat”.
Namun tak melalui jalur militer, dirinya memilih langkah untuk mengabdi kepada rakyat sebagai legislator, yang memiliki fokus utama pada upaya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Bandar Lampung.
Organisasi
Dirinya cukup aktif di berbagai organisasi, seperti di kepengurusan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Lampung, yang tergabung di bidang Organisasi, Keanggotaan dan Kelembagaan.
Politik
Sepak terjang di dunia politiknya pun takbisa dianggap remeh.
Sebelumnya, ia sempat menjadi kader Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Lampung.
Reri Pambudi, juga aktif di organisasi sayap partai Golkar seperti Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Lampung dan Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Lampung.
Selanjutnya, pada tahun 2023 dirinya berlabuh ke partai yang berideologi populisme sayap kanan dan nasionalis, Partai Politik Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).
Ilmu Politik diasah kembali oleh Ketua DPD Gerindra Provinsi Lampung Rahmad Mirzani Djausal, juga Sekretaris DPD Gerindra Provinsi Lampung A. Giri Akbar dan rekan-rekan sejawatnya di Partai Gerindra.
Beberapa hari lalu, tepatnya pada (21/09/2023), Reri Pambudi dipercaya partai berlambang garuda tersebut sebagai Ketua Pelaksana Pengukuhan DPC Gerindra Bandar Lampung dan Deklarasi Dukungan kepada Calon Walikota-Wakil Walikot Bandar Lampung yang akan berlaga di Pilkada 2024 mendatang.
(B/red)