Onlinekoe.com | Wonigiri — Kecelakaan lalu lintas terjadi di daerah Wonigiri, Jawa Tengah.
Kecelakaan itu terjadi di Ling Kaliancar Rt.01/01, Jalan Raya Wonogiri – Sukoharjo, Kaliancar, Selogiri, Wonogiri, Jawa Tengah pada Jumat 19 Agustus 2022 malam.
Kecelakaan itu terjadi antara motor Honda Vario nopol AD 5710 YI dengan Bus Ismo nopol AD 1729 FG.
Diketahui, kecelakaan lalu lintas bermula pada jalan datar dan sedikit gelap Spm Vario No.Pol. AD-5710-YI berjalan dari arah Selatan/Wonogiri menuju ke Utara/Sukoharjo setelah sampai di Tkp Malaju Bus ismo berlawan arah Utara/Sukoharjo menuju selatan/Wonogiri, hendak mendahului KBM dengan identias tidak diketahui dan melewati marka jalan. Karena jarak yang terlalu dekat Pengendara Spm Honda Vario No.Pol. AD-5710-YI tidak bisa menghindar, sehingga terjadi benturan, maka terjadilah kecelakaan lalu lintas.
Dalam kecelakaan itu diketahui korban bernama Ghisasyal Shaly Nur Azis (17), laki-laki, pelajar.
Korban warga Batu kidul Rt 1 Rw 8 Baturetno Kec. Baturetno Kab. Wonogiri ini
meninggal dunia di lokasi kejadian.
Sementara pengemudi bus Ismo diketahui bernama Wardoyo (68), laki-laki, warga Bauresan Rt.2/2, Giritirto, Wonogiri.
Dapat laporan dari masyarakat adanya kecelakaan lalu lintas tersebut polisi langsung datang ke tempat kejadian perkara.
Ditempat kejadian perkara, polisi memperoleh informasi dari saksi-saksi, yaitu Sumaryanto (50), swasta, Poris Indah Blok E No.1027 Rt.17/05, Cipondoh Indah, Cipondoh, Tangerang. Saksi lainnya, Panji Kristiawan (30), laki, Jl Srigading No.4 Rt.03/11, Mangkubumen, Banjarsari, Surakarta.
Atas kejadian kecelakaan itu polisi langsung membawa korban ke RSUD Wonogiri, dan sopir bus Ismo diamankan ke Unit Lakalantas Satlantas Polres Wonogiri.
(Alex)