Mundur Dari Ketum Golkar, Ini Pesan Airlangga Hartato
Onlinekoe – Airlangga Hartarto resmi mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Ketua Umum Partai Golkar. Hal tersebut disampaikan dirinya melalui siaran pers video yang diterima wartawan di Jakarta, Minggu (11/8/2024).
Airlangga mengaku mundur untuk mempertahankan keutuhan Partai Golkar dan menjaga stabilitas selama transisi pemerintahan. Airlangga menyatakan pengunduran dirinya tersebut resmi pada Sabtu, 10 Agustus 2024 malam.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian mengetakan, Golkar telah menjadi kebanggaan baik dari anggota maupun kader. Selama 60 tahun, Golkar telah membuktikan kiprahnya sebagai kekuatan terdepan demokrasi di Indonesia.
“Pada Pemilu Legislatif 2024, kita telah bersama-sama menaikkan pencapaian partai kita dengan merebut 102 kursi DPR RI, serta ratusan, bahkan ribuan kursi Parlemen di berbagai tingkat pemerintahan dari Sabang sampai Merauke,” kata dia.
Lanjutnya memeparkan, Golkar telah mengucurkan keringat dan tekad bersama bahkan saat Pemilihan Presiden untuk periode 2024-2029.
“Kita juga berhasil memberikan kontribusi besar dalam kemenangan pasangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Raka Buming Raka,” ujarnya.
Dirinya mengatakan keputusan dia mengundurkan diri guna memastikan stabilitas transisi pemerintahan yang akan terjadi dalam waktu dekat. Airlangga adalah Ketua DPP Golkar periode 2009-2015.
(*)