POLITIKPringsewu

PDIP Pringsewu Yakin Calon Kepala Daerah yang Diusung Menang

Pringsewu – Calon Bupati dan Wakil Bupati yang diusung PDI Perjuangan harus menang di pilkada tahun ini, karena momen sangat tepat apalagi pada pemilu legislatif tahun ini pihaknya peringkat 2 pada perolehan suara.

Hal ini di sampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pringsewu Palgunadi saat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pringsewu menggelar Rapat koordinasi pemenangan pasangan Calon Bupati Dr Fauzi dan Calon Wakil Laras Tri Handayani, Jum’at (06/9/2024) di Kantor Sekretariatnya.

Palgunadi menambahkan untuk itu segera memulai melakukan tahapan sosialisasi ditingkat kecamatan dan seterusnya dengan kerja cepat.

“Sebelum masa kampanye paling tidak sosialisasi ke jajaran Pdi Perjuangan sudah selesai,” katanya

Sementara itu Calon Bupati Prinhsewu Dr fauzi dalam sambutanya mengatakan Mari bersama sama kita wujudkan tekad bersama bahwa pilkada kabupaten Pringsewu untuk kemenganan PDI Perjuangan. Suara yang sudah diperoleh PDI Perjuangan pada pileg kemarin saya yakin bisa bertambah pada pilkada ini. “Mari bersama sama jaga kekompakan, apalagi nanti banyak yang ikut bertekad sama sama satu tujuan untuk memenangkan pasangan Dr Fauzi dan Laras, untuk Pringsewu Bahagia,” ujarnya

Calon Wakil Bupati Pringsewu Laras Tri Handayani menambahkan mari bersama sama bekerja untuk kemenangan di Pilkada ini , Peran Pemuda pemudi sangat berpengaruh untuk perubahan.

“Kita hidupkan mesin partai untuk kemenangan,” kata Laras

Acara dihadiri Anggota DPR RI Muklis Basri, Lesty anggota DPRD Provinsi Lampung, Pengurus DPC PDI Perjuangan, Fraksi PDI Perjuangan, PAC Se Kabupaten Pringsewu serta tokoh tokoh PDIP. (iB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *