Sulawesi

Penerimaan Bantuan Tunai BTPKLWN, Meringankan Beban Warga Jeneponto

Onlinekoe.com | Sulsel – Iksan Iskandar sebagai Bupati Jeneponto menghadiri Launching penyaluran Bantuan Tunai Bagi Pedagang Kaki Lima, Warung dan Nelayan, Kamis, (14/04/2022).

Kegiatan penyaluran yang bertempat di Makodim 1425 Romanga, Binamo. Dihadiri Wakil Ketua DPRD, Ketua Pengadilan Agama, Kepala Dinas Koperasi, dan Kepala Dinas Perdagangan.

Dalam kegiatan ini juga berlangsung vaksinasi ketiga yang disambut baik oleh para pedagang kaki lima, warung dan nelayan. Program bantuan tunai dari pemerintah pusat tersebut, saat ini menggandeng TNI AD, yang bertindak sebagai penanggung jawab pelaksanaan penyaluran bantuan tunai.

“TNI saat ini mendapatkan kepercayaan dalam menyalurkan bantuan tunai kepada 10.000 penerima manfaat melalui pendataan para Babinsa,” ucap Dandim Gustiawan Ferdianto.

Dalam Sambutannya Bupati Jeneponto menyampaikan, apresiasi dan penghargaan kepada TNI atas kerjasamanya dalam proses penyaluran bantuan kepada masyarakat, agar bantuan tunai sebesar Rp. 600.000 bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat.

“Terima kasih pula dihaturkan kepada bapak Dandim jeneponto beserta jajarannya atas kerja kerasnya,dalam memberikan yang terbaik untuk masyarakat jeneponto,” ujar Iksan Iskandar.

Setelah pertemuan ini berlangsung, acara dilanjutkan dengan penerimaan bantuan tunai dan Vaksinasi Booster yang di fasilitasi oleh TNI dan Dinas Kesehatan.

(Ridwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *