Serdang BedagaiSumatera Utara

Perpisahan MTs Al-Hidayah Adolina Sergai, Berikut Pesan Kepsek Sekar Handayani

Onlinekoe.com | Sergai, Sumut – Pada Rabu pagi, Perguruan MTs Al-Hidayah Adolina Kelurahan Batang Terap, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) menggelar kegiatan perpisahan di halaman sekolahnya, (30/03/22).

Pada kegiatan perpisahan tersebut, dihadiri oleh Kepala Sekolah MTs Al-Hidayah Adolina Sekar Handayani S.Ag, Ketua Panitia Pelaksanaan Kegiatan Perpisahan Siswa-siswi MTs Al-Hidayah Adolina Adek Suhendar, para guru pengajar dan para wali murid.

Dalam sambutan Kepsek, menghimbau untuk para pengajar atau guru agar lebih mempunyai pola pikir untuk memajukan sekolah tersebut.

“Sosok guru mempunyai andil besar dalam dunia pendidikan, serta kemajuan dan kesejahteraan sekolah, apa lagi kita sekarang berpacu dengan teknologi yang sedang pesat dalam mempengaruhi anak – anak didik. Kita manfaatkan teknologi tersebut untuk anak – anak didik kita dalam mengarungi kehidupan kedepannya,” terang Kepsek.

Lanjutnya, guru atau pengajar adalah sebagai pengganti orang tua dari anak didik di luar rumahnya, tugas pihaknya melaksanakan amanah dari orang tua murid, menyerahkan anak – anaknya untuk menjadi lebih baik lagi.

“Pesan untuk anak – anak saya yang telah akan meninggalkan sekolah untuk mengarungi pendidikan yang lebih tinggi lagi, jagalah nama baik sekolah kita ini dengan prestasi serta ketekunan kita dalam menimba ilmu untuk bekal masa depan kita. Keberhasilan dan kesuksesan kita tergantung dengan kegigihan dan ketekunan kita dalam mendapatkan bekal ilmu pendidikan Sebagai Kendaraan menuju kesuksesan dan keberhasilan serta kebahagiaan kita kedepannya” tutup Sekar Handayani S.Ag.

Meneruskan kata sambutan dari panitia perpisahan MTs Al-Hidayah, Adolina Adek Suhendar, mendukung penuh program yang telah dibuat dan direncanakan oleh Kepala sekolah MTs Al-Hidayah Sekar Handayani S.Ag.

“Kerja sama antara kepala sekolah dan guru-guru dalam menjaga dan memajukan sekolah kita ini kedepannya, tidak saya lupakan juga peran Aktif antar guru pengajar dengan orang tua murid dalam pendidikan akhlak serta pendidikan Sosial kepada anak-anak kita,” tandas Adek Suhendra.

Beliau juga melanjutkan pesannya, siswa/i yang akan menempuh pendidikan ke ajang yang lebih tinggi lagi, agar menjaga nama baik sekolah tersebut dengan prestasi-prestasi yang diraih dalam pendidikan yang lebih tinggi.

“Demikian saya rasa kata sambutannya atau pesan saya sebagai panitia perpisah sekolah MTs Al-Hidayah Adolina pada hari ini,” ungkap Adek Suhendra SH.MH.

Pantauan awak media, di kegiatan tersebut berjalan sukses dan tetap mematuhi Prokes.

(Js.01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *