Serdang BedagaiSumatera UtaraTragedi

Polsek dan Forkopimcam Dolok Masihul Sambangi Korban Angin Puting Beliung

Onlinekoe.com – Kapolres Serdang Bedagai dengan diwakili Kapolsek Dolok Masihul, AKP Zulham, SH menggelar Bakti Sosial (Baksos), jajaran dari Polsek Dolok Masihul bersama Pemerintah daerah atau Forkopimcam yang digawangi oleh, Camat setempat, Dra. Fitrianti M.Si. Kasi Sosial Dolok Masihul Krisman Simanjuntak, SH. Sekdes Blok 10 Fina, Kepala Desa Huta Nauli, Jefri R.P. Simanjuntak, juga Anggota Koramil 16 Dolok Masihul beserta Perangkat Desa Blok 10 dan Desa Huta Nauli Kecamatan Dolok Masihul serta pemilik rumah yang terkena musibah angin puting beliung.

Tidak ketinggalan juga Jajaran dari personel Polsek juga turut terlibat, diantaranya, Waka Polsek Dolok Masihul Iptu Surya Abadi, Kanit Reskrim Polsek Dolok Masihul, Ipda Joko Winarno, Kanit intelkam Polsek Dolok Masihul, Ipda Ramadan Helmi, SH,MH dan personilnya.

Selanjutnya seluruh rombongan melakukan peninjauan dan membantu membersihkan Material rumah masyarakat yang terkena Bencana alam Angin Puting beliung di Desa Blok 10 dan Desa Huta Nauli yang terjadi pada hari Rabu tanggal 27 September 2023 sekitar pukul 16.00 WIB, di Dusun IV dan VII Desa Blok 10 dan Dusun II Desa Huta Nauli Kecamatan Dolok Masihul Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Kamis (28/09/23) pahi.

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Dolok Masihul, AKP. Zulham, SH dan Camat Dra. Fitrianti, M.Si memberikan bantuan Sembako kepada Pemilik Rumah yang terkena Bencana alam angin puting beliung.

Adapun Data rumah yang terkena angin puting beliung di Desa Blok 10 sebanyak 7 (tujuh) unit rumah, yaitu:

Pemilik rumah Doli ES (39), Wiraswasta, dusun IV Desa Blok 10. Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng rumah kamar depan Terbang dan mengalami kerusakan parah.

Pemilik rumah Subandi (46), Wiraswasta, dusun IV Desa Blok 10. Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng rumah kamar belakang Terbang dan mengalami kerusakan ringan.

Pemilik rumah Misnawati (48), Wiraswasta, Dusun IV Desa Blok 10. Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng depan rumah dan ruang tamu depan Terbang dan mengalami kerusakan ringan.

Pemilik rumah Jumasak (67), Petani, Dusun IV Desa Blok 10. Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng rumah kamar depan Terbang dan mengalami kerusakan ringan.

Pemilik rumah Sipnawati (64), Petani, Dusun VII Desa Blok 10. Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng depan rumah dan ruang tamu tengah Terbang dan mengalami kerusakan parah.

Pemilik Rumah Hotdi Simarmata (41), Dusun VIII Desa Blok 10. Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng depan rumah Terbang dan mengalami kerusakan ringan.

Pemilik Rumah Tukiman (46), warga Dusun II Desa Blok 10. Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng depan rumah terbang dan mengalami kerusakan ringan.

Selanjutnya sekitar pukul 10.40 WIB Kapolsek Dolok Masihul, AKP Zulham, SH beserta Forkopimcam Dolok Masihul Meninjau rumah masyarakat yang terkena Bencana alam Angin Puting beliung di Desa Huta Nauli Kecamatan Dolok Masihul yang terjadi pada hari Rabu (27 September 2023), sekitar pukul 16.00 WIB.

Adapun data rumah yg terkena angin puting beliung di Dusun II, Desa Huta Nauli Kec. Dolok Masihul sebanyak 1 (satu) unit rumah, dengan emilik rumah yaitu Tiasa Br. Lubis (63), bekerja sebagai petani.

Akibat angin puting beliung tersebut mengakibatkan Atap seng rumah kamar dan dapur mengalami kerusakan ringan, Sampai saat ini belum ada korban dalam Bencana alam angin puting beliung tersebut. Kerugian masing-masing rumah, masih dalam perhitungan.

Dalam Bencana alam angin Puting beliung yang terjadi pada hari Rabu tanggal 27 September 2023, terdapat beberapa rumah yg terkena angin puting beliung di Desa Blok 10 dan Desa Huta Nauli Kecamatan Dolok Masihul Kabupaten Sergai. Dan Tidak ada Korban Jiwa dalam bencana angin puting beliung tersebut.

Kepala Desa Blok 10 dan Desa Huta Nauli Kecamatan Dolok Masihul sudah mengirimkan Data korban Bencana alam puting beliung kepada Camat Dolok Masihul dan selanjutnya Camat Dolok Masihul akan mengirimkan surat ke Dinas Sosial Kabupaten Sergai dan Dinas BPBD Kabupaten Sergai.

Dalam Peninjauan lokasi rumah masyarakat yang terkena Bencana alam angin puting beliung di Desa Blok 10 dan Desa Huta Nauli Kecamatan Dolok Masihul Kabupaten Sergai.

Kapolsek Dolok Masihul AKP ZULHAM, SH dan Camat Dolok Masihul Dra. Fitrianti, M.Si memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yg terkena musibah angin puting beliung.

Pemilik rumah beserta keluarga saat ini tinggal dirumah keluarga yang terdekat yg berada di Desa Blok 10 Kecamatan. Dolok Masihul Kabupaten Sergai.

Kegiatan ini merupakan sebagai wujud Sinergitas TNI-POLRI, kepedulian Polri dalam meringankan Penderitaan warga Masyarakat yang terdampak bencana alam angin puting beliung, serta untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga masyarakat.

Polri menyarankan dan menghimbau dan memberikan pesan kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap Bencana alam datangnya tidak terduga, mengingat sekarang ini cuaca yang tidak menentu.

(Jurlis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *