Beranda Batam PPPK Paruh Waktu Resmi Terima SK: Wali Kota Batam Amsakar Achmad Tegaskan...

PPPK Paruh Waktu Resmi Terima SK: Wali Kota Batam Amsakar Achmad Tegaskan Reformasi Kinerja dan Pelayanan Cepat Tanpa Kompromi

Onlinekoe.com, Batam — Pemerintah Kota Batam resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada 593 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu dalam sebuah upacara terbuka di panggung Dataran Engku Putri, Senin (8/12/2025). Penyerahan dilakukan langsung oleh Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, yang sekaligus memberikan arahan tegas tentang reformasi kinerja aparatur di era pelayanan publik modern.

Dalam sambutannya, Amsakar menyampaikan selamat dan apresiasi atas status baru yang kini sah melekat pada para pegawai yang selama ini telah menunjukkan komitmen pengabdian. Ia menegaskan bahwa pengangkatan ini menjadi bukti nyata kepastian status kepegawaian yang telah lama dinantikan.

“Dari yang sebelumnya masih samar, kini status saudara sudah semakin jelas sebagai bagian dari keluarga besar Pemerintah Kota Batam,” ujarnya disambut tepuk tangan para peserta.

Amsakar menjelaskan bahwa skema PPPK paruh waktu merupakan bentuk penyesuaian anggaran yang diberlakukan pemerintah pusat. Meski demikian, ia menekankan bahwa Pemko Batam tidak akan berhenti memperjuangkan peningkatan status pegawai ke level yang lebih baik.

“Insyaallah Bu Claudia dan saya akan terus upayakan agar tidak lagi paruh waktu. APBD kita cukup kuat untuk memperbaiki ini,” tegasnya.

Memasuki fase baru sebagai ASN PPPK, Amsakar menyoroti bahwa pelayanan publik tidak memberi ruang untuk kinerja seadanya. Ia menuntut profesionalitas, disiplin, integritas, serta kecepatan eksekusi sebagai standar baru bagi aparatur Kota Batam.

“Sudah tidak ada lagi cerita bekerja ala kadarnya. Era sekarang menuntut unjuk kinerja,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa birokrasi harus tampil sebagai bagian dari solusi, bukan hambatan. Setiap aparatur diwajibkan menghilangkan praktik memperlambat pelayanan dan segera merespons setiap tugas yang diberikan.

“Kalau bisa cepat, mengapa harus diperlambat? Jangan menunda pekerjaan. Capeknya sama, waktunya sama, biayanya juga sama,” ujarnya menekankan.

Amsakar juga mewanti-wanti agar tidak ada celah bagi kesalahan kecil sekalipun. Di era digital, katanya, satu tindakan keliru dapat mencoreng citra seluruh institusi karena cepatnya arus informasi.

“Jangan sampai satu orang merusak nama yang susah payah kita bangun,” tuturnya.

Selain itu, ia meminta setiap ASN menumbuhkan pola pikir positif dan kreatif. Tidak ada ruang untuk jawaban pesimis ketika menghadapi tugas.

“Selalu ada cara untuk bisa. Tugas kita adalah menemukan cara itu,” tandasnya.

Menutup sambutan, Amsakar Achmad menegaskan bahwa menjaga kehormatan institusi adalah tanggung jawab bersama. Ia berharap seluruh PPPK paruh waktu mampu menjadi wajah baru birokrasi Batam yang lebih cepat, bersih, dan dipercaya masyarakat.

“Saudara adalah garda terdepan Pemerintah Kota Batam. Persembahkan kinerja terbaik untuk kota ini, untuk bangsa, dan untuk masyarakat yang kita layani,” ucapnya mengakhiri.

Editor: Anwar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini