Rosdi : Pasar Murah ini Kegiatan Rutin yang Digelar Pemkab
Onlinekoe.com, LABUHAN MARINGGAI – Sebagai upaya mengantisipasi lonjakan harga selama bulan Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Lampung Timur menggelar Acara Pasar Murah dalam rangka pemeliharaan harga bahan pokok tahun 2019, Kamis (16/05/2019).
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Timur melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan kali ini dipusatkan di Desa Sri Minosari, Kecamatan Labuhan Meringgai, Lampung Timur.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Timur, Putri Ernawati Zaiful Bokhari, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Rosdi, Camat Labuhan Maringgai, Cen Suatman, serta Anggota Pengurus Pkk Lampung Timur.
Dalam penyampaiannya membacakan sambutan Bupati, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lampung Timur, Rosdi mengatakan bahwa melalui kegiatan pasar murah ini diharapkan dapat membantu masyarakat memproleh bahan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan harga pasar.
“Pasar murah ini merupakan kegiatan rutin yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Timur dimana kegiatan ini sangat tepat sebagai salah satu wujud kepedulian Pemerintah Daerah terhadap masyarakat berpenghasilan rendah untuk mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau di Bulan Suci Ramadhan ini”.
“Mudah-mudahan melalui kegiatan pasar murah ini akan dapat lebih meningkatkan kebersamaan dan rasa persaudaraan diantara aparatur, dunia usaha, dan masyarakat pada umumnya”.
Ditempat yang sama, senada dengan apa yang disampaikan oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lampung Timur, Rosdi, Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Timur, Putri Ernawati Zaiful Bokhari berharap melalui kegiatan ini dapat membantu masyarakat untuk menghadapi hari raya idul fitri nantinya.
“Menurut saya dengan adanya pasar murah ini dari Pemerintah Kabupaten Lampung Timur disubsidikan untuk rakyat kebetulan hari ini bertempat di Kecamatan Labuhan Maringgai, mudah mudahan dengan adanya pasar murah ini bisa membantu masyarakat untuk menghadapi hari raya idul fitri nanti”.
Lebih lanjut, istri dari Wakil Bupati Lampung Timur tersebut menyampaikan “Tak lupa kami juga mengucapkan Minal Aidin Walfaidzin mohon maaf lahir dan batin, serta mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa semoga kita diberikan kesehatan dan ketika lebaran tiba kita tetap harus hati-hati terutama dijalan raya”. (Humas)