Beranda Sumatera Barat Safari Ramadan ke Masjid Al-Madaniy, Segini Jumlah Bantuan Disalurkan Gubernur Sumbar

Safari Ramadan ke Masjid Al-Madaniy, Segini Jumlah Bantuan Disalurkan Gubernur Sumbar

Onlinekoe.com | Padang – Gubernur Sumatra Barat, Mahyeldi Ansharullah, beserta Tim Safari Ramadan (TSR) Provinsi mengunjungi Masjid Al-Madaniy di Air Tawar Barat, Kota Padang, pada Sabtu (8/3/2025).

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah provinsi (Pemprov) dalam mendukung renovasi dan pembangunan masjid di Sumatra Barat (Sumbar).

Total bantuan yang disalurkan Gubernur Mahyeldi di masjid tersebut sekitar Rp91 juta, yang terdiri dari kontribusi berbagai instansi, termasuk Rp50 juta dari Pemerintah Provinsi Sumatra Barat (Pemprov Sumbar), Rp10 juta dari Bank Nagari dan Rp10 juta dari Jamkrida Sumbar.

Kemudian juga ada Rp12 juta dari Dinas Pendidikan Sumbar, Rp5 juta dari Bapenda Sumbar, dan Rp2 juta dari Dinas BMCKTR Sumbar, serta Rp4,5 juta dari Baznas Sumbar untuk tiga petugas masjid. Selain itu, sejumlah Al-Qur’an disumbangkan oleh berbagai lembaga.

Mahyeldi dalam sambutannya mengatakan bahwa Masjid Al-Madaniy masih membutuhkan sekitar Rp300 juta untuk menyelesaikan renovasi. Ia berharap bantuan yang disalurkannya ini dapat membantu menutupi kekurangan tersebut.

“Insyaallah dengan kebersamaan, kita akan bisa menyelesaikan pembangunan ini. Semoga bantuan yang kita salurkan malam ini dapat menjadi solusi kebutuhan,”kata Mahyeldi dalam keterangannya.

Pengurus Masjid Al-Madaniy, Heri Susanto, menyampaikan terimakasih atas bantuan yang diberikan gubernur dan berharap dalam waktu dekat proses renovasi masjid akan segera selesai.

Turut hadir mendampingi Gubernur dalam kegiatan Safari Ramadhan tersebut, Ketua TP.PKK Provinsi Sumbar, Kanwil Kemenag Sumbar, Direktur Bank Nagari, dan sejumlah pejabat provinsi lainnya. (Warman/adpsb

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini