HUKUM DAN KRIMINALLampung Selatan

Usai Bobol Alfamart, 3 Pelaku Berhasil Diamankan

Onlinekoe.com | Lampung Selatan – Tim Gabungan Resmob Polda Lampung, Polres Lampung Selatan dan Polsek Jatiagung, berhasil mengamankan 3 orang pelaku tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat), Senin (14/3/2022) sekitar pukul 14.00 WIB, di Jatiagung.

Penangakapan para tersangka yang langsung dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Lampung Selatan AKP. Hendra Saputra, SE, MM yang didampibgi oleh Kapolsek Jati Agung, Iptu Sugianto dilakukan setelah sebelumnya telah mendapatkan laporan adanya tindak pidana Curat, yang terjadi pada, Senin tanggal 07 Maret 2022 sekira jam 01.00 wib di Gerai Retail Alfamart Desa Karang Sari Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung selatan dengan pelapor Kristian Hadinata Bin Saripin (27) Koordinator yang juga, warga Desa Jatimulyo Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan.

“Benar, Tim Gabungan dari Resmob Polda Lampung, Tekab 308 Polres Lamsel dan Unit Reskrim PoLsek Jati Agung sudah mengamankan 3 orang tersangka pelaku pembobol Alfamart Karang Sari Kecamatan Jati Agung,” tutur Kasat Reskrim Polres Lamsel AKP Hendra Saputra, SE, MM mewakili Kapolres Lamsel AKBP Edwin, SIK, SH, MSi, Selasa (15/3/2022).

Ketiga tersangka yang diamankan pada Senin (14/3/2022) sekitar pukul 14.00 WIB, diwilayah Jatiagung yang berbagi peran ini yakni,
DEN (17) warga Desa Fajar Baru Kecamatan Jati Agung, berperan sebagai pengelas dan mengambil barang dari dalam, mengambil uang dalam ATM kemudian menyerahkan kepada pelaku Sofyan alias jojon dengan jatah bagian sebesar Rp. 5 juta. SOF als Jojon (51) warga Desa Fajar Baru kec. Jati Agung Kab.Lampung Selatan, berperan sebagai pembagi hasil kejahatan, SUP (40) warga Tanjung Seneng, Kota Bandar Lampung, berperan sebagai menunggu didalam mobil dan membagi uang hasil kejahatan yang serta sebagai perencana atau otak pelaku kejahatan juga mendapatkan bagian sebesar Rp.5 juta rupiah dan AN (DPO) warga Bandar Lampung, bertugas membantu DEN mengambil rokok berbagai merek juga mendapatkan bagian sebesar Rp. 5 juta,” tuturnya.

Kasat Reskrim juga menyebut bahwa, para tersangka dalam mejalankan aksinya yakni
pada hari Senin (07/3/2022), sekira jam 01.00 wib di Gerai Retail Alfamart, Desa Karang Sari Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, para pelaku yang belum diketahui identitasnya ini masuk dengan menjebol dinding yang berdekatan dengan kontrakan, kemudian masuk dan membobol ATM BCA yang ada didalam serta mengambil barang barang berupa bermacam rokok, DFR CCTV. Atas kejadian tersebut koordinator Alfamart Kristian Hadinata (27) melaporkan kejadian ke Polsek Jati Agung dan ditindak lanjuti.

“Berbekal laporan, keterangan para saksi serta olah TKP yang dilakukan, kemudian pihaknya melakukan penyelidikan dan penangkapan terhadap para tersangka,” tandasnya.

Untuk mempertanggun jawabkan perbuatanya, saat ini para tersangka yang akan dijerat dengan pasal 363 KUH Pidana ini bersama barang buktinya (BB) berupa satu unit mobil jenis Avanza, 1 unit hl, 3 buah gerindra, 1 buah bor, 1 buah linggis, 1 buah vlender las dan tabung gas dan satu buat colokan listrik yanv sudah diamankan di Polsek Jati Agung, guna penyidikan lebih lanjut. (Hms/aj)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *