Wabup Sergai Hadiri Open House Kecamatan Perbaungan
Onlinekoe.com | Tepat di hari pertama masuk kerja, Kecamatan Perbaungan menggelar kegiatan Rutinitas Apel pagi yang berlangsung di halaman kantor kecamatan, Senin (09/05/22).
Dalam kegiatan apel pagi tersebut, tanpa ada yang mengetahui bahwa di kunjungi oleh Wakil Bupati Sergai yang dilanjutkan mengunjungi beberapa kantor dinas lainnya, seperti Puskesmas Perbaungan, Dinas Sosial, Dinas Poraparbut.
Keterangan tersebut, di kutip dari penjelasan Camat Perbaungan Fahmi, disela-sela Open House dikediaman rumah dinasnya.
“Awal masuk dinas ini, Kami sebagai pemerintah Kecamatan Perbaungan sangat bangga sekaligus terkejut dengan kehadiran Wakil Bupati Sergai. Terimakasih kepada Bapak Adlin Tambunan yang telah menjenguk dan sekaligus Sidak ke beberapa dinas pada hari ini,” ungkap Fahmi.
Pada akhir keterangan, Camat Perbaungan menjelaskan, kehadiran pada awal dinas sekitar 98 persen hanya 3 orang saja yang tidak hadir dikarenakan Sakit.
Adapun pada kegiatan Open House tersebut dihadiri oleh Sekcam dan seluruh Struktur ASN dan Honor Kecamatan Perbaungan, Lurah, dab tidak ketinggalan beberapa wartawan juga terlihat hadir juga.
( Js.01)