Onlinekoe.com | Musi banyuasin – Satuan Lalulintas (Satlantas), Polres Musi Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan, melaksanakan pemasangan banner himbauan bertema Jangan Ngebut Maut Menunggu dan sosialisasi tertib berlalu lintas di Jalan Lintas Timur tepatnya di Desa Tampang Baru, Desa Srimulyo dan Desa Sindang Marga, Kecamatan Bayung Lencir, pemasangan banner himbauan tersebut dilaksanakan Satlantas Polres Musi Banyuasin melalui Poslantas Tampang Baru hari Kamis, (09/09/2021).
Kasat Lantas AKP. Sandi Putra, S.ik melalui Kaposlantas Tampang Baru, Bripka Barenda Fakura, SH, menyampaikan kegiatan itu dilaksanakan sebagai upaya nyata dari Satlantas Polres Muba untuk mencegah terjadinya laka lantas di ruas jalan tersebut.
“Kami juga tak henti menghimbau dan mengajak Agar masyarakat selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan tetap mematuhi protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di bumi serasan sekate yang kita cintai ini,” tandasnya.
Lanjutnya, Jajaran Satlantas Polres Muba selalu mengajak agar masyarakat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas dan stop penyebaran Covid-19, tutupnya.(HEKTA)