Ragam

Staf Ahli Kapolri Dukung Langkah Arinal dan Nunik yang mengikuti Kegiatan KPK

Onlinekoe.com, Bandarlampung – Staf Ahli Kapolri Bidang Sosial Politik yang juga tokoh adat Lampung, Irjen Pol Ike Edwin mendukung langkah pasangan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan Wagub Chusnunia Chalim (Nunik) yang mengikuti kegiatan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku serta Maluku Utara.

Kegiatan itu untuk meminimalisir korupsi di Lampung. Terlebih banyak kepala daerah di Lampung yang tertangkap KPK

“Bagus sekali agar APBD dan APBN diawasi. Agar berjalan dengan baik untuk kepentingan masyarakat,” kata Sang Ike sapaan akrab Ike Edwin, di Mahan Agung (rumah dinas gubernur) Kamis (13/06).

Mantan Kapolda Lampung ini pun berharap kepemimpinan Arinal-Nunik di Lampung bisa membawa Bumi Rua Jurai lebih baik lagi.

“Mari kita dukung beliau (Arinal-Nunik) Agar menjadi gubernur yang baik. Petani sejahtera dan mendunia,” ucapnya.

Diketahui, Arinal Djunaidi – Chusnunia resmi menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung periode 2019-2024.

Keduanya dilantik Presiden Joko Widodo yang didampingi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo di Istana Negara Jakarta, Rabu (12-6-2019).

Usai pelantikan, Arinal – Nunik diagendakan mengikuti kegiatan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku serta Maluku Utara.

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri Bahtiar mengatakan pertemuan dan kunjungan tersebut sesuai dengan amanat Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 54 Tahun 2018 tentang Strategi Nasional Pencegahan Korupsi.

Pertemuan itu sering dilakukan dan diinisiasi Mendagri pasca pelantikan kepala daerah dan wakil kepala daerah.

“Strategi Nasional Pencegahan Korupsi adalah arah kebijakan nasional yang fokus pada pencegahan tindak pidana korupsi,” terangnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *