Ragam

BM ABA Pringsewu, Pastio, Papringan Berbagi Nasi Kotak Kepada Jama’ah serta Dhuafa

Onlinekoe.com, PRINGSEWU – Lembaga Amil Zakat Baitul Maal Abdurrahman Bin Auf (LAZ BM ABA) Pokja Kabupaten Pringsewu kembali melakukan kegiatan sosial dan dakwah rutin setiap hari Jum’at. Dalam agenda hari ini Jum’at (18 Januari 2019) Safari Jum’at diadakan di Masjid Ar – Royyan Pekon Mataram Kecamatan Gadingrejo.

Bertindak sebagai khotib Ustadz Latif Al Imami yang juga merupakan ketua BM ABA Pokja Pringsewu. Dalam kesempatan tersebut Ustadz Latif Al Imami menyampaikan tentang lima amalan yang akan mendatangkan keberkahan dalam hidup.

“Ada lima hal yang akan mendatangkan keberkahan dalam hidup sebagaimana termaktub dalam Al – Qur’an surat Maryam ayat 31 – 32. Seperti sholat berjamaah diawal waktu, mengeluatkan zakat atau infak berbakti kepada orang tua, meninggalkan kesombongan, menjauhi perbuatan dosa dan maksiat,” ujarnya.

Setelah selesai sholat Jum’at, dilanjutkan pembagian nasi kotak dan makan bersama. Dalam agenda tersebut, perwakilan BM ABA Pokja Pringsewu sebanyak 5 orang dan dari Pasar Tani Organik serta Paguyuban Pringsewu Rantau (Papringan) 2 orang.

Ketua Takmir Masjid Ar – Royyan H Bambang Robbani mengucapkan banyak terimakasih kepada BM ABA Pringsewu yang sudah berkali kali mengadakan kegiatan di Masjid Ar – Royyan. “Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada rombongan yang sudah hadir disini dan membagikan nasi kotak,” ujar H. Bambang Robbani.

Ustadz Latif Al Imami dan dua tim BM ABA Pringsewu lainnya Ponirin dan Sutrisno melanjutkan kegiatan pembagian 245 nasi kotak untuk kaum dhuafa. Sasaran kegiatan ini, orang sakit yang dirawat di Puskesmas Wates dan RS Surya Asih Pringsewu. Penunggu yang sakit dan perawat mengucapkan banyak terima kasih.(benk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *