Lapas dan Pemkot Metro Lakukan Pembinaan Keterampilan Bagi Warga Binaan
Onlinekoe.com, METRO – Lembaga Pemasayarakatan (Lapas) kerjasama dengan Pemerintah Kota Metro melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) melakukan Pembinaan Keterampilan Service Elektronik bagi warga binaan yang berlangsung di Lapas Kelas IIA Kota Metro, Kamis (04/04).
Acara dibuka langsung oleh Walikota Metro yang diwaliki Asisten I Ridhwan didampingi oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kota Metro Ismono, Kepala satuan kerja dilingkungan Pemerintah Kota Metro, para instruktur, peserta pelatihan, insan pers dan para tamu undangan.
Kepala Lapas Kota Metro, Ismono menyampaikan dengan adanya kegiatan ini, agar warga binaan mempunyai keahlian sehingga bisa dan mampu yang nantinya bisa diterapkan kemasyarakat, dimana saat ini mencari lapangan kerja sangat sulit.
“Harapan saya, dengan adanya keterampilan ini, warga binaan bisa dapat dengan mudah mendapatkan penghasilan atau menciptakan lapangan kerja sendiri dengan ilmu yang susah di dapatkan di Lapas Kota Metro. Acara ini diadakan sampai tanggal 16 April yang diikuti seluruh peserta,”katanya.
Lanjutnya, di Lapas Kota Metro sudah mempunyai banyak pelatihan selain service elektronik, diantaranya pembuatan tapis, perkembangbiakan ikan, pembuatan roti, perkembangbiakan itik, perkembangbiakan ayam dan masih banyak lagi.
“Ini merupakan hasil produksi warga binaan yang bisa dipasarkan langsung kemasyarakat, khususnya di Kota Metro.” ungkapnya.
Sementara, kepala bagian Kesra Kuswanto berharap kegiatan pembinaan ini akan dapat memberikan keterampilan dan kesempatan yang lebih baik lagi nantinya, bagi para penghuni Lapas kelas IIA Metro.
“Sehingga warga binaan mendapatkan pekerjaan yang layak atau membuka usaha secara mandiri ketika telah selesai menjalankan masa tahanan,”Ucapnya.
Tambahnya, kegiatan yang rutin diadakan di Lapas kota metro ini, merupakan kegiatan bagian kesra yang bekerjasama dengan Lapas yang sudah berjalan selama 6 tahun.
Asisten I Kota Metro, Ridhwan juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan visi pemerintah dalam pembangunan sehingga kami akan terus berupaya agar kegiatan-kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan dan ditingkatkan pada masa-masa yang akan datang sehingga dapat mengakomodir seluruh penghuni lapas.(Ayu)