Provinsi Lampung

UIN Lampung Terdaftar di Aplikasi 100 Kampus Pilihan

Onlinekoe.com – UIN Raden Intan Lampung masuk ke dalam salah satu dari 100 kampus pilihan pada aplikasi yang dikembangkan oleh media Kompas.

Aplikasi 100 Kampus Pilihan merupakan aplikasi berbasis android dan IOS untuk memudahkan masyarakat mendapatkan informasi 100 kampus pilihan, baik itu swasta dan negeri beserta prodi lengkap dengan kapasitas diterima dan peminatnya.

Kasubbag Humas UIN Hayatul Islam SE mengatakan, dengan masuknya UIN Raden Intan dalam aplikasi ini, membuktikan kalau kampus ini sudah sejajar dengan kampus-kampus pilihan lainnya di Indonesia. Menurutnya, melalui aplikasi yang dikembangkan Kompas ini, masyarakat dapat melihat profil setiap prodi yang ada di UIN sehingga dapat membandingkannya dengan perguruan tinggi lainnya.

Aplikasi ini dapat di download pada Play Store (android) dan App Store (IOS) dengan nama “100 Kampus Pilihan”. “Dengan memasukan kata kunci UIN Raden Intan, masyarakat atau calon mahasiswa dapat memperoleh informasi terkait UIN Raden Intan Lampung,” ujar Hayat di ruang kerjanya, Senin (21/1/2019).

Terkait penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2019/2020, UIN akan membuka beberapa jalur masuk seperti tahun sebelumnya seperti SPAN-PTKIN, UM-PTKIN, UM-Lokal dan PMA. Penerimaan mahasiswa baru ini akan diumumkan secara resmi melalui website dan akun media sosial UIN.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *