Plt. Bupati Nanang Buka Open Turnamen Sepak Bola Sukamandi Cup 2018
Onlinekoe.com – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Nanang Ermanto membuka open turnamen sepak bola Sukamandi Cup 2018, di Stadion Raden Intan, Kalianda, Senin (8/10/2018).
Pembukaan tersebut ditandai dengan tendangan pertama yang dilakukan Plt. Bupati Lamsel, didampingi Ketua Koni Lamsel terpilih Rudi Apriadi beserta sejumlah pejabat utama dilingkup Pemkab Lamsel.
Sebanyak 102 tim ambil bagian dalam kompetisi. Bahkan, selain dari Lamsel, klub dari Kabupaten Pringsewu, Pesawaran, Lampung Timur, dan Kota Bandar Lampung ikut berpartisipasi dalam turnamen yang memperebutkan total hadiah Rp.20 juta itu.
Dalam arahannya, Nanang mengimbau kepada seluruh tim maupun penitia untuk dapat menjunjung tinggi spotifitas. Sebab katanya, tujuan diselenggarakannya turnamen itu adalah sebagai ajang meraih prestasi dan mempererat persatuan dan kesatuan.
“Saya pesan jaga sportifitas, hormati keputusan wasit. Saya minta wasit dan panitia juga harus netral. Mari kita tingkatkan kebersamaan, karena tujuan olahraga adalah menjaga silaturahmi,” kata Nanang dalam sambutannya.
Nanang menambahkan, Pemkab Lamsel akan selalu medukung setiap upaya peningkatan prestasi olahraga, termasuk sepakbola.
Dirinya juga berharap, melalui turnamen itu akan muncul pemain-pemain berprestasi yang kelak bisa membawa harum nama Kabupaten Lamsel khususnya, dan Provinsi Lampung.
Ditempat sama, Ketua Panitia Penyelenggara, Andi Wijaya menjelaskan, dilaksanakannya turnamen itu dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2018 sekaligus sebagai bentuk dukungan Pemilu dan Pilpres damai.
“Open turnamen ini diselenggarakan oleh pemuda dan masyarakat Lingkungan 04 Sukamandi, Kelurahan Bumi Agung Kecamatan Kalianda. Serta berkat dukungan penuh dari Plt Bupati Lampung Selatan,” terang Andi.
Dia melanjutkan, turnamen yang mengambil tema “Ada Silaturahmi Dalam Prestasi Dalam Silaturhami” akan berlangsung mulai tanggal 8 Oktober 2018 hingga 4 Desember 2018 mendatang.
“Total hadiahnya Rp.20 juta. Rinciannya juara 1 Rp.8 juta, juara 2 Rp.6 juta, juara 3 Rp.4 juta dan juara 4 Rp.1 juta. Untuk top skor dan pemain terbaik, masing-masing memperoleh Rp.500 ribu,” ungkapnya. (Ari/Kmf)