BPBD Lampura Sigap Evakuasi 2 Titik Lokasi Pohon Tumbang

Onlinekoe.com, Lampung Utara – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Utara dengan sigap melakukan mengevakuasi dua titik lokasi pohon tumbang yang berada di wilayah Kotabumi Selatan.

Hal itu diungkapkan Kepala BPBD Lampura, Karim SR diwakili Kabid Darlog BPBD Lampura, Meri Idealis kepada lampungvisual. com melalui Via Telepon seluler .  Jum’at (28/12/2018).

Menurut dia, Pihaknya mendapatkan Informasi adanya dua wilayah pohon yang tumbang akibat Angin Kencang disertai hujan yang terjadi sore tadi, dan langsung bergerak cepat dengan menurunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD yang dipimpin langsung Danru, Suhaili didampingi Waka Danru, Ayi Sobri turun ke lokasi untuk mengevakuasi Pohon yang tumbang.

“Sesuai Instruksi Bupati Lampura Agung Ilmu Mangkunegara bahwa Kita harus peka kepada cuaca yang sulit diprediksi dan extrim seperti saat ini. maka untuk itu, setelah mendapatkan Informasi, sesuai dengan slogan BPBD ” Tanggap, Tangkas, Tangguh.” TRC BPBD turun ke lokasi untuk mengevakuasi pohon yang tumbang di jembatan Way Reren Kota Alam dan di Ex Makam Pahlawan, Kelapa Tujuh, Kecamatan Kotabumi Selatan, ” jelasnya.

Pihaknya menghimbau Kepada seluruh masyarakat Lampung Utara agar lebih berhati-hati, Karena tidak akan pernah tahu bencana kapan datangnya. ” Yakinlah Kami akan selalu ada dan hadir ditengah-tengah masyarakat yang tertimpa musibah, ” tuturnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here